Indonesia Masters 2022: Bakal Lakoni Big Match Lawan Jagoan Malaysia, Ginting Tak Mau Ambil Pusing
FOOTBALL265.COM - Onfire tundukkan 2 jagoan Thailand untuk melaju ke perempat final Indonesia Masters 2022, Anthony Sinisuka Ginting mengaku tak ambil jelang jumpa Lee Zii Jia.
Diketahui, pada 7-12 Juni 2022, sedang berlangsung turnamen bulutangkis super 500 bertajuk Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan Jakarta.
Anthony Sinisuka Ginting adalah salah satu tunggal putra yang berpartisipasi. Dengan sejarahnya yang pernah menjuarai dua edisi Indonesia Masters, membuat nama Anthony Sinisuka Ginting dijagokan menjadi juara lagi pada 2022.
Dari hasil drawing Indonesia Masters 2022, sejatinya cukup berat bagi Anthony Sinisuka Ginting yang langsung jumpa rising star Thailand, Kunlavut Vitidsarn, di babak pertama.
Namun meski kalah head to head, dan performanya inkonsisten, ternyata Anthony Sinisuka Ginting sukses revans dan menang 16-21, 21-16, 21-18 atas Kunlavut Vitidsarn.
Kemudian pada babak kedua, Anthony Sinisuka Ginting kembali sukses menumbangkan jagoan Thailand lainnya, Sitthikom Thammasin dengan straight games, 21-13 dan 21-14, pada Kamis (9/6/22).
Selepas laga, pebulutangkis kelahiran Cimahi itu mengaku bahwa faktor lawan turut mempengaruhi permaiannnya yang terus berkembang.
“Lawan sebelumnya tipe bermainnya berbeda dari yang ditampilkan Sitthikom Thammasin,” ucap Anthony Sinisuka Ginting melansir Djarum Badminton.
“Jadi memang terlihat pertandingan berjalan ketat dan saya lebih beradaptasi dengan strategi yang ingin diterapkan,” sambungnya.
Dengan kemenangan itu, kini Anthony Sinisuka Ginting akan berjumpa Lee Zii Jia di babak perempat final Indonesia Masters 2022, Jumat (10/6/22).
1. Persiapan Jelang Jumpa Lee Zii Jia
Ya, partai perebutan tiket semifinal Indonesia Masters 2022 antara Anthony Sinisuka Ginting vs Lee Zii Jia, tentu menjadi salah satu super big match hari ini.
Terlebih mengingat rivalitas keduanya yang selalu berlangsung panas di setiap perjumpaan. Dari stastik, Lee Zii Jia dan Anthony Sinisuka Ginting telah bertemu sebanyak 5 kali.
Anthony Sinisuka Ginting unggul head to head 4-1, namun yang perlu dicatat bahwa Lee Zii Jia belum terkalahkan sejak menjuarai Badminton Asia Championship 2022 dan Thailand Open 2022.
Meski jumpa Lee Zii Jia sebagai lawan berat, Anthony Sinisuka Ginting tak mau ambil pusing dan hanya ingin fokus untuk memberikan yang terbaik dan berharap performa permainannya tambah konsisten lagi.
“Semakin ke sini, performa saya semakin membaik. Saya ingin ke depannya semakin konsisten lagi,” ucap Anthony Sinisuka Ginting.
“Menghadapi Lee Zii Jia, saya akan berdiskusi lagi dengan pelatih menghadapi laga berikutnya. persiapan terkini pasti melakukan recovery untuk bisa mempersiapkan laga berikutnya,” sambungnya.
Sebagai catatan tambahan, Anthony Sinisuka Ginting menjadi satu-satunya pebulutangkis tunggal putra tuan rumah di babak perempat final Indonesia Masters 2022.
Tunggal putra Indonesia lainnya, Chico Aura Dwi Wardoyo dibuat tak berdaya saat jumpa juara dunia bulutangkis 2021, Loh Kean Yew, di babak 16 besar Indonesia Masters 2022.
Sementara dua tunggal putra Indonesia lainnya, Jonatan Christie langsung kandas di babak pertama dari Zhao Jun Peng dengan skor 21-10, 14-21, 11-21.
Kemudian, Shesar Hiren Rhustavito harus kandas straight game atas pebulutangkis Denmark, Viktor Axelsen, dengan skor 14-21, dan 7-21.
2. Indonesia Masters 2022 Disiarkan di TV Nasional
Secara total, kurang lebih ada 273 atlet yang siap memeriahkan Indonesia Masters 2022 dan Indonesia Open 2022, termasuk pebulutangkis Anthony Sinisuka Ginting dan Lee Zii Jia.
Melansir instagram Yuni Kartika, @yunikartika73, legenda bulutangkis Indonesia sekaligus presenter olahraga ini membocorkannya.
“MNC TV akan menayangkan LIVE Indonesia Masters 7-12 Juni dan LIVE Indonesia Open 14-19 Juni langsung di Istora Senayan Jakarta!! Siapa yg kangen sama eaeaeaaaa,” tulis Yuni Kartika.
Usai membocorkan stasiun televisi yang siarkan Indonesia Masters 2022 serta Indonesia Open 2022 itu, instagram Yuni Kartika langsung banjir komentar netizen.
Tak sedikit netizen yang langsung menyambut antusias akan adanya siaran langsung stasiun televisi untuk menyaksikan turnamen bulutangkis bergengsi di Indonesia itu.
Baca selengkapnya: Presenter Olahraga ini Bocorkan Stasiun Televisi yang Siarkan Indonesia Masters 2022