x

Malaysia Open 2023: Nova Widianto Gacor, Racikannya Kalahkan Peraih Medali Kejuaraan Dunia

Rabu, 11 Januari 2023 19:55 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Indra Citra Sena
Ganda anyar Nova Widianto, Hoo Pang Ron/Teoh Mei Xing mengalahkan peraih medali Kejuaraan Dunia 2022, Kyohei Yamashita/Naru Shinoya di Malaysia Open 2022.

FOOTBALL265.COM – Ganda campuran anyar Nova Widianto, Hoo Pang Ron/Teoh Mei Xing, membuat kejutan dengan mengalahkan peraih medali Kejuaraan Dunia, Kyohei Yamashita/Naru Shinoya di Malaysia Open 2023.

Seperti diketahui, Nova Widianto resmi bergabung ke Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) pada Desember tahun lalu. Ia aka menangani sektor ganda campuran.

Turnamen debutnya sebagai pelatih pelatnas Negeri Jiran adalah pada ajang Malaysia Open 2023 yang dihelat di Axiata Arena pada 10-15 Januari.

Melakoni debut di Malaysia Open 2023 sebagai pelatih baru, Nova Widiant berhasil tampil gemilang bersama anak asuhnya, Hoo Pang Ron/Teoh Mei Xing di babak pertama.

Hoo Pang Ron/Teoh Mei Xing membuat kejutan dengan mengalahkan wakil Jepang sekaligus peraih medali perunggu Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023, Kyohei Yamashita/Naru Shinoya.

Baca Juga

Hoo Pang Ron/Teoh Mei Xing merupakan ganda campuran anyar Malaysia yang saat ini berada di peringkat 157 dunia mengalahkan Yamashita/Shinoya di ranking 16 dunia.

Berhasil mengalahkan wakil Jepang dengan rubber game 21-11, 15-21, 21-19, Hoo Pang Ron mengungkapkan Nova Widianto berperan banyak dengan kemenangan ini.

Baca Juga

“Ini awal yan bagus, pelatih Nova sangat akrab dengan kami,” ungkap Hoo Pang Ron.

“Kami dengan mudah memahami instruksinya dan apa yang dia ingin kami lakukan. Dia mencoba menanamkan gaya yang tidak terlalu mudah ke dalam permainan kami,” sambungnya.

Sementara itu, ganda campuran asuhan Nova Widianto ini akan menghadapi pasangan Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue di babak 16 besar Malaysia Open 2023.

Baca Juga

1. Ganda Campuran Malaysia Kirim 3 Wakil ke 16 Besar

Ganda Campuran Malaysia Kirim 3 Wakil ke 16 Besar.

Ganda campuran Malaysia berhasil mengirimkan tiga wakil ke babak 16 besar yakni Hoo Pang Ron/Teoh Mei Xing, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei dan Goh Soon Huat/Lai Shevon Jamie.

Seperti diketahui, dua ganda campuran pelatnas BAM yakni Hoo Pang Ron/Teoh Mei Xing dan Chen Tang Jie/Toh Ee Wei merupakan anak asuh Nova Widianto.

Sementara ganda campuran, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jamie merupakan pemain independen yang didepak BAM pada 2021 lalu.

Nova Widianto berhasil mengantarkan dua skuatnya lolos ke babak 16 besar Malaysia Open 2023. Tercatat, skuat Nova Widianto belum terkalahkan di babak pertama.

Chen Tang Jie/Toh Ee Wei berhasil mengalahkan rekan senegaranya, namum pemain independen Tan Kiang Meng/Lai Pei Jing dengan skor 21-15, 21-10.

Baca Juga

Tentu hasil yang mengejutkan, pasalnya, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing merupakan ganda campuran unggulan keenam di Malaysia Open 2023.

Selain itu, Nova Widianto juga mencatatkan hasil yang positif yakni Hoo Pang Ron/Teoh Mei Xing mengalahkan peraih medali perunggu Kejuaraan Dunia 2022 asal Jepang.

Baca Juga

Nova Widianto akan bersua dengan mantan anak asuhnya di pelatnas PBSI Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati di babak 16 besar Malaysia Open 2023.

Sekadar informasi, Rehan/Lisa berhasil melaju ke babak 16 besar usai mengalahkan wakil tuan rumah, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying melaui rubber game.

Tentu, pertemuan Nova Widianto dan Rehan/Lisa akan menjadi momen yang patut untuk disaksikan. Pasalnya, Nova merupakan pelatih yang berjasa membawa Rehan/Lisa meraih gelar juara di Hylo Open 2022.

Baca Juga

Sumber: New Straits Time

MalaysiaNova WidiantoBulutangkisAsosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM)Berita BulutangkisMalaysia Open 2023

Berita Terkini