x

Tunggal Putra Malaysia Jeblok, Lee Chong Wei Akhirnya Turun Gunung Gabung BAM

Sabtu, 4 Februari 2023 16:05 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Prio Hari Kristanto
Legenda bulutangkis, Lee Chong Wei turun gunung gabung Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) usai tunggal putra dinilai jeblok performanya.

FOOTBALL265.COM – Legenda bulutangkis, Lee Chong Wei, turun gunung gabung Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) usai tunggal putra dinilai jeblok performanya.

Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) mengumumkan 14 anggota Panel Penasihat Teknis di Akademi Badminton Malaysia (ABM) yang diisi beberapa legenda bulutangkis Negeri Jiran.

Yakni ada legenda tunggal putra, Lee Chong Wei serta beberapa nama familiar lainnya seperti Roslin Hashim, Koo Kien Keat, Tan Boon Heong hingga Cheah Soon Kit.

Selain itu, Panel Penasihat Teknis akan diketuai langsung oleh Tan Sri Norza Zakaria yang saat ini menjabat sebagai Presiden BAM.

“Panel ini bertugas secara sukarela, yang memberikan arahan strategis, masukan dan saran kepada Dewan Pembina dan Manajemen ABM,” tulis keterangan BAM.

Baca Juga

“Selain itu, Panel akan bertemu setiap tiga bulan untuk meninjau kinerja pemain dan pelatih dan jika diperlukan mengusulkan perubahan kebijakan, program pelatihan serta partisipasi turnamen dalam bentuk rekomendasi kepada pengawas,” sambungnya.

Tentu langkah ini sangat positif bagi BAM, terutama semua sektor di tim bulutangkis Malaysia tengah dilanda krisis gelar juara dalam beberapa turnamen terakhir.

Baca Juga

Apalagi di sektor tunggal putra, setelah sepeninggal Lee Zii Jia, belum ada tunggal putra yang mampu berbicara banyak di beberapa turnamen terakhir.

Sektor yang masih menjadi andalan Malaysia adalah ganda putra, yakni Aaron Chia/Soh Wooi Yik yang telah berhasil mencapai partai final di India Open 2023.

Dengan hadirnya Lee Chong Wei di BAM, diharapkan beberapa pemain terutama di sektor tunggal putra dapat kembali mengembalikan kejayaan tunggal putra.

Baca Juga

1. Tunggal Putra Malaysia Jeblok

Ng Tze Yong pebulutangkis Malaysia

Tunggal putra Malaysia menjadi sektor yang belum bisa berbcara banyak di beberapa turnamen bulutangkis. Padahal, sektor ini dahulu kerap menjadi andalan tim Negeri Jiran.

Yakni pada era Lee Chong Wei, tunggal putra Malaysia menjadi salah satu yang paling ditakuti. Bahkan, ia menjadi pebulu tangkis nomor satu dunia terlama di sepanjang sejarah bulutangkis Negeri Jiran.

Usai memutuskan pensiun, tongkat estafet Lee Chong Wei dilanjutkan oleh Lee Zii Jia yang turut menjelma menjadi tunggal putra elite dengan segudang prestasi.

Sayangnya, Lee Zii Jia memutuskan untuk hengkang dari BAM dan memutuskan menjadi pemain independen sejak awal tahun 2022 lalu.

Dengan keluarnya Lee Zii Jia dari BAM, saat ini tunggal putra nomor satu di Pelatnas dipegang oleh Ng Tze Yong yang diharapkan dapat mengembalikan taji tunggal putra BAM.

Baca Juga

Namun, Ng Tze Yong belum bisa bicara banyak dalam turnamen-turnamen elite bulutangkis. Ia kurang bisa bersaing dengan jajaran top tunggal putra.

Tercatat, dalam empat turnamen terakhir, Ng Tze Yong paling baik prestasinya di ajang Thailand Masters 2023 dengan melaju hingga perempat final.

Baca Juga

Selain itu, di ajang Malaysia Open dan Indonesia Masters Ng Tze Yong hanya mencapai babak 16 besar. Sementara di India Open ia terhenti di 32 besar.

Oleh karena itu, dengan hadirnya Lee Chong Wei dan jajaran legenda bulutangkis Malaysia diharapkan dapat kembali mendongkrak prestasi sektor tunggal putra ke depannya.

Sementara itu, turnamen terdekat yang akan diikuti pemain pelatnas BAM adalah Badminton Asia Mixed Team Championships, di mana Lee Zii Jia turut bergabung ke dalam skuad bulutangkis Malaysia.

Baca Juga

Sumber: The Star

Lee Chong WeiMalaysiaBulutangkisAsosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM)Lee Zii JiaBerita Bulutangkis

Berita Terkini