x

Hasil Thailand Open 2023: Ganas Libas Choi/Kim, Bagas/Fikri Ngegas ke Final

Sabtu, 3 Juni 2023 18:13 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Indra Citra Sena
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri sukses menumbangkan unggulan kelima, Choi Sol-gyu/Kim Won-ho, di semifinal Thailand Open 2023, Sabtu (3/6/23), sore WIB.

FOOTBALL265.COM – Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri sukses menumbangkan unggulan kelima, Choi Sol-gyu/Kim Won-ho, di semifinal Thailand Open 2023, Sabtu (3/6/23), sore WIB.

Bertanding di Indoor Stadium Huamark, ganda putra Indonesia Bagas/Fikri menumbangkan wakil Korea Selatan penghuni top lima ranking BWF tersebut dengan skor akhir  20-22, 13-21, 21-16

Sebagai informasi, Thailand Open 2023 menjadi pertemuan perdana bagi Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri vs Choi Sol-gyu/Kim Won-ho di turnamen bulutangkis internasional.

Jadi hal yang wajar jika kedua pasangan langsung terlibat pertarungan sengit sejak awal gim pertama, meskipun Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri lebih siap untuk menang.

Selanjutnya di final Thailand Open 2023, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri akan menantang Liang Wei Keng/Wang Chang (China) yang baru mengalahkan Kevin Sanjaya/Marcus Gideon (Indonesia).

Baca Juga

Merunut jalannya laga, tensi tinggi penuh reli langsung tersaji. Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri dan Choi Sol-gyu/Kim Won-ho silih berganti melakukan serangan.

Meski Bagas/Fikri langsung unggul 3-1, namun Choi Sol-gyu/Kim Won-ho dengan cepat mengejar. Begitu pun saat tertinggal cukup jauh 10-6, Choi Sol-gyu/Kim Won-ho kembali menipiskan ketertinggalan 11-9.

Baca Juga

Usai interval gim pertama, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri masih bisa mempertahankan keunggulannya meskipun pebulutangkis top 10 di ranking BWF asal Korea Selatan ketat mengejar. Skor 14-13.

Sampai akhirnya situasi memanas terjadi kala Choi Sol-gyu/Kim Won-ho bisa menyamakan kedudukan 15-15, bahkan menikung 16-17. Sempat panik, Bagas/Fikri terus mencoba menyerang sang lawan.

Sampai akhirnya, saling salip skor mewarnai, bahkan laga sampai berlangsung deuce 20-20. Beruntung di momen kritis, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri tampil tenang dan memenangkan laga 22-20 atas Choi Sol-gyu/Kim Won-ho.

Baca Juga

1. Gim Kedua

Gim kedua babak semifinal Thailand Open 2023 antara Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri vs Choi Sol-gyu/Kim Won-ho, Sabtu (3/6/23).

Memasuki gim kedua babak semifinal Thailand Open 2023 antara Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri vs Choi Sol-gyu/Kim Won-ho, kedua pasangan langsung intens menyerang.

Papan skor kedua pasangan pun diwarnai angka kembar lantaran massifnya serangan dari Bagas/Fikri dan Choi Sol-gyu/Kim Won-ho yang tak berkesudahan. Skor kembar 4-4 di awal gim kedua.

Sayangnya, situasi menjadi kian pelik bagi Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri setelah ini. Saat rivalnya dari Korea Selatan mengubah strategi serangan, mereka seolah kehilangan fokus.

Akibatnya, kesalahan-kesalahan sendiri dilakukan. Serangan dari Choi Sol-gyu/Kim Won-ho seolah mudah menembus pertahanan mereka yang di gim pertama tampak baik-baik saja.

Alhasil sampai interval gim kedua Thailand Open 2023, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri tertinggal cukup jauh 7-11 dari pemain top di ranking BWF, Choi Sol-gyu/Kim Won-ho.

Baca Juga

Tak bisa keluar dari tekanan dan kesalahan-kesalahan sendiri kerap dilakukan, pada akhirnya membuat Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri harus kalah 13-21. Laga pun harus dilanjutkan ke gim ketiga.

Memasuki gim ketiga semifinal Thailand Open 2023, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri berupaya untuk langsung mencecar Choi Sol-gyu/Kim Won-ho.

Baca Juga

Sempat tertinggal 1-3, Bagas/Fikri secepat kilat menyamakan kedudukan, bahkan berbalik memimpin 7-6. Wakil Korea Selatan yang tak mau kalah sempat memberikan perlawanan.

Meski ketat 13-11 usai interval gim ketiga, namun dengan ketenangannya, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri bisa terus mempertahankan keunggulannya dan akhirnya mengunci kemenangan 21-16 atas Choi Sol-gyu/Kim Won-ho.

Jadi hasil akhir Thailand Open 2023 antara Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri vs Choi Sol-gyu/Kim Won-ho adalah 20-22, 13-21, 21-16. Bagas/Fikri berhak ke final untuk terus merajut hasil terbaik di ranking BWF.

Baca Juga
BulutangkisBerita BulutangkisChoi Solgyu /Seo Seung JaeThailand OpenBagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri

Berita Terkini