x

Sudah Mentok, Media Asing Beri Bocoran Kapan Kento Momota Gantung Raket

Minggu, 2 Juli 2023 20:12 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Isman Fadil
Media Asing, Sohu, memberi bocoran pensiunnya bintang bulutangkis Jepang yakni Kento Momota yang sudah mentok performanya.

FOOTBALL265.COM – Media Asing, Sohu, memberi bocoran pensiunnya bintang bulutangkis Jepang yakni Kento Momota yang sudah mentok performanya.

Kento Momota masih menjadi tunggal putra yang banyak dibicarakan penampilannya karena terus merosot karena kerap terhenti di babak-babak awal turnamen bulutangkis.

Bukan tanpa sebab, cedera yang menghantamnya membuat mantan tunggal putra peringkat 1 di ranking BWF itu harus absen di beberapa turnamen.

Hal ini berimbas dengan posisinya di ranking BWF yang semakin terjun bebas. Per Selasa (27/06/23), Kento Momota berada di peringkat 34 dunia dengan mengoleksi 33,210.

Performa yang buruk dan ranking yang terus merosot membuat media asing yakni Sohu mengungkapkan prediksi kapan rival berat Anthony Ginting itu akan pensiun.

Baca Juga

“Setelah Olimpiade Tokyo, Kento Momota memilih untuk mengikuti kompetisi tersebut. Saat ini ia dikabarkan mengalami cedera punggung yang serius,” tulis Sohu.

“Kadang sulit baginya untuk bertahan selama 10 menit (di pertandingan). Oleh sebab itu, Momota bertahan bermain di lapangan, dan hanya menunggu waktu untuk pensiun,” sambung Sohu.

Baca Juga

Kento Momota yang dikenal sebagi musuh bebuyutan Anthony Ginting tersebut memang gagal total di sepanjang turnamen bulutangkis hingga pertengahan musim 2023.

Capaian terbaiknya hanya sampai babak semifinal German Open 2023. Namun, langkahnya harus terhenti dari wakil tunggal China, Li Shifeng dengan skor 11-21, 7-21.

Sementara turnamen terakhir yang diikuti Momota adalah Indonesia Open. Di mana mantan penguasa ranking BWF tunggal putra asal Jepang itu terhenti di babak 32 besar dari pebulutangkis Hong Kong, Ng Ka Long Angus.

Baca Juga

1. Habis Masa Kejayaan

Kento Momota tertunduk setelah tersingkir dari Olimpiade 2020 usai dikalahkan wakil Korea Selatan, Heo Kwang-hee, dua set langsung, Rabu (28/07/21) malam WIB.

Kento Momota, sering menjadi momok menakutkan di sektor tunggal putra dalam beberapa kejuaraan bulutangkis terutama pada musim 2018-2019.

Pada musim tersebut, tunggal putra penguasa ranking BWF saat ini seperti Anthony Ginting hingga Viktor Axelsen kerap takluk dari Momota.

Dengan kedigdayaan tersebut, Kento Momota berhasil menyabet tujuh gelar juara dan dua runners-up di musim 2018 termasuk naik podium tertinggi di Kejuaraan Dunia hingga Kejuaraan Asia.

Sementara pada musim 2019, Momota tampil semakin ganas dengan menyabet total 11 gelar juara dan 1 runner-up. Di mana ini menjadi catatan terbaik pebulutangkis di masa itu.

Namun, memasuki musim 2020 bak petaka bagi Kento Momota usai dirinya berlaga di Malaysia Masters dan sukses keluar sebagai juara.

Baca Juga

Kala itu, rival Anthony Ginting tersebut mengalami kecelakaan yang membuatnya harus melewatkan banyak kejuaraan bulutangkis.

Resmi comeback di musim 2021, Kento Momota yang terjangkit Covid-19 kembali harus absen panjang di beberapa turnamen seperti Thailand Open hingga BWF World Tour Finals.

Baca Juga

Kendati demikian, Momota berhasil naik podium dua kali di 2021 yakni ketika keluar sebagai runner-up di Denmark Open dan juara di Indonesia Masters.

Namun, masa keemasan seorang Kento Momota sepertinya sudah usai. Tunggal putra digdaya Jepang tersebut tak lagi menunjukkan tajinya seperti sedia kala.

Kerap terhenti di babak-babak awal, pebulutangkis musuh bebuyutan Anthony Ginting tersebut diprediksi masih kurang bisa bersaing di turnamen selanjutnya.

Baca Juga
JepangJawa BaratKento MomotaBulutangkisBerita Bulutangkis

Berita Terkini