World Beach Games Batal di Bali, Dewan BWF Patah Hati Melihat Nasib AirBadminton
FOOTBALL265.COM - ANOC World Beach Games 2023 mendadak batal digelar di Bali, anggota Dewan BWF, Bambang Roedyanto patah hati melihat nasib AirBadminton.
Bali mundur sebagai tuan rumah ANOC World Beach Games 2023, meski ajang ini akan dihelat satu bulan lagi. Awalnya ajang ini akan digelar pada 5-12 Agustus 2023.
Kepastian mundurnya Bali sebagai tuan rumah, disampaikan oleh akun resmi ANOC World Beach Games pada Selasa (4/7/23) malam.
"Bali mundur dari komitmen mereka untuk menggelar 2023 ANOC World Beach Games," begitu keterangan resmi dalam headline.
"Sebuah kejutan besar dan tentu kekecewaan yang luar biasa saat ANOC mengetahui bahwa LOC Bali 2023 mundur dari komitmen mereka untuk menggelar ANOC World Beach Games dan Rapat Umum ANOC di Agustus 2023."
Keputusan Bali yang sangat mendadak ini, menurut ANOC bakal menyulitkan mereka untuk mencari host pengganti. Kini, ANOC memutuskan World Beach Games edisi tahun ini ditiadakan.
"Dengan waktu pertandingan yang tinggal satu bulan, keputusan pemberitahuan yang terlambat membuat ANOC tak bisa mencari tuan rumah alternatif," tulis ANOC World Beach Games.
"Sehingga, tidak ada pilihan lain selain membatalkan gelaran World Beach Games di Bali pada Agustus, begitu juga dengan Rapat Umum ANOC," imbuhnya.
Padahal, proses kualifikasi menuju World Beach Games 2023 ini telah berjalan dan sudah banyak atlet yang lolos kualifikasi, salah satunya dari cabor AirBadminton.
Kabar mengejutkan saat Bali mundur jadi tuan rumah membuat Anggota Dewan BWF asal Indonesia, Bambang Roedyanto alias Koh Rudy patah hati dan 'misuh-misuh' di media sosial.
1. Sangat Membagongkan!
Anggota Dewan BWF, Bambang Roedyanto alias Koh Rudy mengaku kecewa karena ia sudah berjuang keras untuk menyiapkan cabor AirBadminton di ANOC World Beach Games 2023 Bali.
"Breaking: World Beach Games batal, karena dana tidak turun dari pemerintah," cuit Koh Rudy melalui akun Twitter @R_RB6767.
"Semua council Badminton sangat kecewa, di mana semua mengharapkan pamor AirBadminton naik," lanjut Koh Rudy melalui cuitan lainnya.
"Jadi ingat pertama kali saya ajukan ke NOC pas di Tokyo 2020. Setahun kemudian di-approved sama ANOC untuk jadi bagian WBG, sekarang jadi kenangan," imbuhnya.
"Sangat membagongkan dan tidak masuk akal alasannya. Ini hajatan dunia, masa tidak diperjuangkan?" uneg-uneg Koh Rudy.
Sebagaimana diketahui, beberapa waktu lalu tim Indonesia turut mengikuti kualifikasi AirBadminton untuk berlaga di ANOC World Beach Games 2023. Kualifikasi digelar di Malaysia.
Indonesia diperkuat beberapa pemain bulutangkis kenamaan, sebut saja Sabar Karyaman Gutama, Moh. Reza Pahlevi Isfahani, Zachariah Josiahno Sumanti, Marsheilla Gischa Islami, Tryola Nadia, Putri Syaikah, dan Lyanny Alessandra Mainaky.
Saat kualifikasi, Indonesia melaju ke final setelah menumbangkan tim Malaysia dengan skor 80-66. Pasukan Rionny Mainaky menghadapi tim China.
Para pemain bahu-membahu meraih poin, sampai akhirnya Indonesia menang atas China dengan skor akhir 80-78.
Belum diketahui nasib para pemain dan negara yang sudah lolos kualifikasi cabor AirBadminton di ANOC World Beach Games, setelah Bali menyatakan mundur sebagai tuan rumah.