x

Rekap Hasil Kejuaraan Asia Junior 2023: Bantai Vietnam Tanpa Ampun, Modal Apik Jelang Jumpa China

Sabtu, 8 Juli 2023 12:47 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
Tunggal putra Indonesia, Alwi Farhan berhasil menyumbang kemenangan Indonesia 5-0 Vietnam di Kejuaraan Asia Junior 2023. (Foto: PBSI)

FOOTBALL265.COM – Rekap hasil Kejuaraan Asia Junior 2023, di mana Indonesia berhasil menyapu bersih kemenangan saat melawan Vietnam.

Tim muda Indonesia baru saja menunjukan penampilan perdananya di babak fase grup Kejuaraan Asia Junior 2023 pada Sabtu (8/7/23).

Meski baru pertama tampil dengan sejumlah nama baru, namun Garuda Muda berhasil tampil gemilang kala melawan Vietnam di Grup A.

Indonesia berhasil meraih kemenangan telak 5-0 Vietnam, alias bermain tanpa beban sejak pertandingan pertama hingga match kelima.

Kemenangan pertama diraih oleh pasangan ganda campuran Adrian Pratama/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu yang sukses menang 21-15 dan 21-12 atas Van Truong Pham/Bich Phuong Bui.

Baca Juga

Selanjutnya sang kapten yakni Alwi Farhan juga menang mudah tanpa hambatan dalam dua gim langsung 21-14 dan 21-17 dari Quoc Khanh Tran di tunggal putra.

Sementara itu, Mutiara Ayu Puspitasari harus meraih kemenangan dengan susah payah saat bersua Ngoc Van Le di tunggal putri.

Baca Juga

Mutiara Ayu Puspitasari harus berjuang dalam tiga gim, sebelumnya menang dengan skor 21-15, 16-21 dan 21-5, sehingga membawa keunggulan Indonesia 3-0 Vietnam di Kejuaraan Asia Junior 2023.

Kemudian dua wakil Indonesia lainnya yakni Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaqui (ganda putra) dan Anisanaya Kamila/Az Zahrah Ditya Ramadhani (ganda putri) juga menyumbang kemenangan untuk Indonesia.

Untuk lebih lengkapnya, berikut rekap hasil pertandingan Indonesia vs Vietnam di Kejuaraan Asia Junior 2023:

Baca Juga

1. Rekap Hasil Kejuaraan Asia Junior 2023:

Tunggal putri Indonesia Mutiara Ayu Puspitasari menyumbang kemenangan Indonesia 5-0 Vietnam di Kejuaraan Asia Junior 2023. Foto: PBSI

Sekadar informasi, selanjutnya Indonesia akan berhadapan dengan unggulan pertama yakni China pada hari ketiga fase grup Kejuaraan Asia Junior 2023, Minggu (9/7/23).

Jawa BaratBulutangkisMutiara Ayu PuspitasariAlwi FarhanKejuaraan Asia Junior

Berita Terkini