x

HK Vittinghus Resmi Umumkan Pensiun dari Timnas Denmark usai 18 Tahun Mengabdi

Kamis, 31 Agustus 2023 11:40 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil
Pebulutangkis Denmark, HK Solberg Vittinghus umumkan pensiun.

FOOTBALL265.COMHans-Kristian Solberg Vittinghus resmi umumkan pensiun dari Timnas Denmark setelah mengabdi selama 18 tahun.

Kabar pensiunnya Vittinghus diumumkan langsung oleh sang pemain tunggal putra melalui akun Instagram pribadinya.

Baca Juga

Vittinghus mengunggah beberapa foto dan video saat dirinya menjalani pelatihan terakhir di Pelatnas Denmark.

Dalam postingannya pebulutangkis berusia 37 tahun itu juga mengucapkan sepatah dua patah kata perpisahan untuk para staf, pemain dan kerabat yang hadir.

“Sungguh hari yang emosional bagi saya untuk menjalani pelatihan terakhir saya di pusat nasional setelah menjadi bagian dari program ini selama 18 tahun terakhir!” tulis Vittinghus.

“Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua orang yang telah hadir, sungguh luar biasa dan saya minta maaf karena saya tidak dapat mengucapkan kata-kata lagi untuk berterima kasih kepada kalian semua, tetapi tidak mungkin untuk berbicara tanpa menangis,” jelasnya.

Baca Juga

Meski demikian, Vittinghus juga mengucapkan bahwa karier internasionalnya belum berakhir sampai di sini, karena dirinya masih akan tampil di turnamen selanjutnya.

HK Vittinghus akan mengakhiri kariernya sebagai pebulutangkis nasional di ajang Norwegia International Series pada November 2023 mendatang.

“Karir internasional saya belum sepenuhnya berakhir karena saya berencana untuk bermain di Norwegia Internasional pada bulan November sebagai turnamen internasional terakhir saya. Lebih lanjut tentang itu di postingan lain,” tukasnya.

HK Vittinghus pun mendapatkan ucapan selamat pensiun dari sesama rekan pebulutangkis lainnya dari berbagai penjuru dunia.

Baca Juga

1. Banjir Ucapan Selamat Pensiun dari Rekan Sejawat

HK Vittinghus, Anthony Ginting, Anders Antonsen. Foto: instagram/hkvittinghus.

HK Vittinghus yang mengumumkan resmi pensiun dari Pelatnas Denmark pun langsung dibanjiri sejumlah komentar dukungan.

Termasuk ucapan selamat pensiun dari para rekan sejawatnya tak hanya yang berasal dari Denmark namun juga dari berbagai negara.

Baca Juga

“Happy retirement bro” @aaronchiatengfong

“Happy retirement bro” @prannoy_hs_

“Massive congrats HK” @kristygilmourr

“Simply the best” @selenapiek

Baca Juga

“Happy retirement Hans” @markcaljouw

Sebelumnya Vittinghus juga mengucapkan pesan perpisahan saat tampil di Indonesia Open 2023 lalu.

Pasalnya, penampilannya di Indonesia Open 2023 akan menjadi yang terakhir baginya unjuk gigi di Istora Senayan.

Disaat bersamaan, Istora Senayan memang menggelar turnamen bulutangkis untuk terakhir kalinya pada musim ini, dan akan dilanjutkan di Indonesia Arena yang lebih megah.

Baca Juga
DenmarkHans-Kristian VittinghusBulutangkis

Berita Terkini