x

Komentator BWF Kagumi Keganasan Leo/Daniel Gasak Lee/Wang di Hong Kong Open 2023

Sabtu, 16 September 2023 19:25 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Indra Citra Sena
Komentator BWF kagumi keganasan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang sukses menggasak Lee Yang/Wang Chi-lin di babak semifinal Hong Kong Open 2023.

FOOTBALL265.COM – Komentator BWF kagumi keganasan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang sukses menggasak Lee Yang/Wang Chi-lin di semifinal Hong Kong Open 2023.

Pada Sabtu (16/9/23), Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Lee Yang/Wang Chi Lin baru saja bertemu di turnamen bulutangkis Hong Kong Coliseum untuk perebutan tiket final Hong Kong Open 2023.

Baca Juga

Di pertandingan tersebut, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sukses merebut kemenangan dengan skor ketat 13-21, 21-8, 21-13.

Leo/Daniel sebenarnya mengawali laga dengan tidak cukup baik, sehingga Lee Yang/Wang Chi Lin mampu dominan di gim pertama.

Hanya saja, Leo/Daniel bangkit di gim kedua sehingga pebulutangkis ganda putra andalan Indonesia itu bisa memaksakan rubber.

Pada gim penentuan, Leo/Daniel terus berusaha untuk mengendalikan permainan. Sebaliknya, Lee Yang/Wang Chi Lin kesulitan menikung sehingga juara Olimpiade Tokyo 2020 itu tertinggal telak 6-11.

Baca Juga

Dengan situasi yang ada, Leo/Daniel yang mendapatkan keunggulan jauh, sukses memastikan kemenangan gim ketiga dan berhak melaju ke final Hong Kong Open 2023.

Usai kemenangan atas Lee Yang/Wang Chi Lin, banyak momen menarik viral di media sosial, seperti kala komentator BWF mengagumi keganasan Leo/Daniel.

DIlansir dari twitter @indomiekuahsatu, terdengar komentator BWF mengagumi power dan semangat Leo/Daniel di momen kritis gim ketiga Hong Kong Open 2023.

“Oh pergerakan yang halus dari Daniel Marthin dan sekarang powernya (luar biasa). Lihat gerakan Carnando untuk memenanginya,” ucap komentator BWF.

Baca Juga

1. Peluang Juara Leo/Daniel

Peluang juara ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di Hong Kong Open 2023.

Sesungguhnya masih banyak part lainnya di mana komentator BWF mengagumi skill Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang menumbangkan Lee Yang/Wang Chi-lin.

Karena harus diakui jika tidak hanya komentator BWF, namun juga publik Indonesia yang dibuat terpukau dengan permainan apik Leo/Daniel.

Baca Juga

Pasalnya Hong Kong Open 2023 jadi final pertama bagi Leo/Daniel setelah Thailand Masters 2023 pada awal musim lalu,

Leo/Daniel sebelum Hong Kong Open 2023 memang sering dilanda kekalahan menyesakkan di babak-babak awal turnamen.

Untuk itulah diharapkan jika Hong Kong Open 2023 akan jadi momen kebangkitan bagi pebulutangkis ranking 11 BWF asal Indonesia itu.

Apalagi saat ini Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin juga sedang berjuang keras untuk mengumpulkan poin kualifikasi Olimpiade Paris 2024.

Baca Juga

Karena sesuai regulasi, suatu negara hanya berhak mengirimkan dua pemain atau pasangan dari satu sektor yang berperingkat delapan besar ranking BWF.

Indonesia sendiri memiliki sederet nama di ganda putra yang diunggulkan untuk ke Olimpiade Paris 2024, sehingga Leo/Daniel harus berusaha keras untuk bisa tampil di sana.

Kini, menjuarai Hong Kong Open 2023 adalah target terdekat yang harus ditaklukkan oleh Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Jika membedah kans juara, tentu Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin berpeluang untuk pertama kalinya menjuarai Hong Kong Open 2023.

Calon lawannya di final adalah Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) yang melesat ke puncak usai menumbangkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia).

Baca Juga
BWFBulutangkisLeo Rolly Carnando/Daniel MarthinBerita BulutangkisLee Yang/Wang Chi-LinHong Kong Open

Berita Terkini