SEA Games 2017

Belum Bertanding, Kamboja Sudah Kibarkan 'Bendera Putih'

Kamis, 24 Agustus 2017 14:19 WIB
Penulis: Fitriawan Nur Indrianto | Editor: Galih Prasetyo
© Dokumentasi PSSI
Penggawa Timnas Indonesia dengan khidmat menyanyikan lagu Indonesia Raya sebelum kick off. Copyright: © Dokumentasi PSSI
Penggawa Timnas Indonesia dengan khidmat menyanyikan lagu Indonesia Raya sebelum kick off.

Kamboja menjadi bulan-bulanan di Grup B cabang olahraga sepakbola SEA Games 2017. Dari 4 pertandingan yang sudah dilakoni, Kamboja selalu menelan kekalahan.

© PSSI
Klasemen Sementara Grup B Sepakbola SEA Games 2017. Copyright: PSSIKlasemen Sementara Grup B Sepakbola SEA Games 2017.

Pada laga perdana Grup B, Kamboja kalah dengan skor 0-2 saat menghadapi Filipina. Dilanjutkan dengan kalah telak 1-4 dari Vietnam. Hasil menyakitkan itu disusul dengan kekalahan dari Thailand dengan 3 gol tanpa balas pada laga ke-3. Kesialan Kamboja juga disusul dengan kekalahan tipis 0-1 dari Timor Leste pada laga ke-4, kemarin. Dengan hasil itu, Kamboja menempati dasar klasemen grup B dan hanya mampu mencetak 1 gol serta kemasukan 10 gol.

© Football265.com
Indonesia vs Kamboja Copyright: Football265.comIndonesia vs Kamboja

Melihat situasi tersebut, salah satu media Kamboja Phnom Penh Post merilis berita yang menyatakan bahwa pertandingan kontra Indonesia, Kamis, (24/08/17) akan menjadi laga yang sulit bagi anak asuhan Leonardo Vitorino. Menurut media tersebut, Kamboja akan sangat kesulitan menghadapi Indonesia yang sedang 'kelaparan', karena membutuhkan kemenangan agar bisa lolos ke semifinal.

Media itu juga merilis berita bahwa kekalahan beruntun tim sepakbola Kamboja juga terjadi di cabang olahraga lain. Timnas bola basket Kamboja juga keok melawan tim bola basket Indonesia dengan skor 112-70 pada Rabu kemarin (23/08/17), nasib sama juga dialami oleh timnas bola voli mereka.

© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Prediksi Kamboja vs Indonesia. Copyright: Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORTPrediksi Kamboja vs Indonesia.

Kamboja juga memiliki rekor buruk menghadapi Timnas Indonesia. Pada SEA Games 2015 di Singapura lalu, Timnas Kamboja juga dihajar dengan skor 1-6. Catatan buruk ini tentu semakin menciutkan nyali para pemain Kamboja.

Akankah Timnas Indonesia mampu mengulang kesuksesan dengan mendulang banyak gol ke gawang Kamboja? 

1.7K