Piala AFF U-18 2017

4 Gol Terbaik Laga Kedua Penyisihan Grup B Piala AFF U-18

Jumat, 8 September 2017 19:39 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Grafis:Yanto/Football265.com
Muhammad Iqbal dan Feby Eka Putra di Piala AFF U-18 2017. Copyright: © Grafis:Yanto/Football265.com
Muhammad Iqbal dan Feby Eka Putra di Piala AFF U-18 2017.

Pada Kamis (07/09/17) kemarin, sebanyak empat negara baru saja menyelesaikan laga lanjutan penyisihan Grup B Piala AFF U-18 2017. Dari laga yang berlangsung di Thuwunna Stadium tersebut, Timnas Indonesia U-19 dan Vietnam berhasil meraih kemenangan besar.

Skuat Garuda Nusantara berhasil melibas Filipina dengan skor telak 9-0 tanpa balas. Sementara Vietnam yang bertanding lebih dulu juga ikut merayakan pesta gol ke gawang Brunei Darussalam dengan kemenangan 81.

Laga kedua penyisihan Grup B itu sendiri berhasil mencatatkan total 18 gol dalam satu hari. Sebuah total gol yang sangat besar apabila dibandingkan dengan keadaan di Grup A, yang hanya mencatatkan sembilan gol (Malaysia 3-1 Singapura, Kamboja 1-1 Timor Leste, dan Laos 1-2 Thailand).

© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Klasemen AFF U-18. Copyright: Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORTKlasemen Grup B AFF U-18 2017.

Hasil laga kedua penyisihan Grup B itu sendiri membuat tim besutan Indra Sjafri berhasil mengakuisisi posisi puncak klasemen dari Brunei. Dua kemenangan beruntun membuat Timnas U-19 bertengger di peringkat satu klasemen sementara dengan koleksi enam poin.

Terlepas dari catatan-catatan yang telah disebutkan di atas, laga kedua penyisihan Grup B Piala AFF U-18 2017 sejatinya juga menjadi momen lahirnya sejumlah gol-gol indah. Berikut INDOSPORT coba merangkum empat gol indah yang tercipta di laga antara Brunei vs Vietnam dan Timnas U-19 vs Filipina:

2.1K