Bursa transfer memang sudah ditutup, tapi Manchester United masih bergerilya. Kali ini, bocah berusia 15 tahun dari Coventry City, Charlie McCann, didaratkan ke Old Trafford.
"The Sky Blues (julukan Coventry City) akan menerima uang dari hasil penjualan Charlie McCann, pemain berusia 15 tahun, yang beberapa waktu lalu mendapat panggilan dari Timnas Inggris U-16," tulis bunyi pernyataan dari Coventry Telegraph.
Menariknya, McCann diketahui sudah lama menjadi pendukung kesebelasan Man United. Berseragam The Red Devils jelas mimpi yang menjadi nyata bagi pemain yang berposisi sebagai gelandang tersebut, meski sempat ada kabar dari orang tuanya bahwa sang anak akan menolak menerima pinangan klub lain selain Coventry City.
"McCann sedari kecil mengidolai Man United. Kemegahan Old Trafford dan kecintaannya kepada Setan Merah adalah faktor utama ia bersedia bergabung, meski orang tuanya sempat mengatakan bahwa McCann tidak akan pindah klub ke manapun," sambungnya.
Congratulations to @Coventry_City U16 Charlie McCann who made his @England U16 debut tonight in a 2-0 win over Uruguay. #PUSB pic.twitter.com/qMIcSYh7L0
— CCFC Academy (@ccfc_academy) July 25, 2017
Di sisi lain, McCann adalah pemain muda kesekian yang didatangkan manajemen klub. Sebelumnya, Arnau Puigmal, remaja 16 tahun dari Cadete A, Spanyol, yang telah berada di sana selama enam tahun, juga berhasil didatangkan.
Selain itu, ada pemain Timnas U-16 Prancis bernama Aliou Badara, dan Ethan Galbraith dari Irlandia Utara yang sukses direkrut. Bahkan Largie Ramazani, pemain berusia 16 tahun berdarah Belgia berkebangsaan Burundi mengikat kontrak selama empat tahun ke depan bersama Man United!