Serie A Italia

Susunan Pemain Milan vs Juventus: Adu Tajam Kalinic vs Higuain

Sabtu, 28 Oktober 2017 22:24 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© getty images
Momen gol Nikola Kalinic ke gawang Udinese. Copyright: © getty images
Momen gol Nikola Kalinic ke gawang Udinese.

AC Milan ada Nikola Kalinic sementara Juventus pastinya menjagokan Gonzalo Higuain di lini depan mereka. Keduanya dipastikan akan sama-sama tampil ngotot di lini pertahanan tim lawan masing-masing.

Nantinya, kubu tuan rumah akan dibantu oleh Suso, Hakan Calhanoglu, Fabio Borini, dan Ricardo Rodriguez sebagai pusat serangan Milan.

Sementara Higuain akan dimanjakan oleh umpan-umpan yang akan diberikan oleh Paulo Dybala, Juan Cuadrado, serta Mario Mandzukic yang pastinya juga akan turut membantu dirinya untuk bisa mencetak gol.

Tidak hanya itu, adu cekatan dalam menjaga gawang juga tersaji antara junior dan senior Timnas Italia, dari kubu junior ada di Milan, yakni Gianluigi Donnarumma, sementara sang senior ada di Juventus, Gianluigi Buffon.

Siapakah yang akan mencetak gol lebih dulu dan siapakah yang gawangnya akan kebobolan duluan? Menarik untuk dinanti. Berikut ini adalah susunan pemain kedua tim:

AC Milan

Donnarumma; Zapata, Romanogli, Musacchio; Borini, Yannick Kessie, Biglia, Rodriguez; Suso, Calhanoglu; Kalinic

Pelatih: Vincenzo Montella

Juventus

Buffon; Sandro, Chiellini, Barzagli, Lichsteiner; Pjanic, Khedira; Mandzukic, Dybala, Cuadrado, Higuain

Pelatih: Massimiliano Allegri

321