Gelandang andalan Persib, Kim Jeffrey Kurniawan, tampak membintangi salah satu produk shampoo terkenal yang namanya tak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia. Kerennya, tak cuma Kim yang dipercaya sebagai bintang iklan produk shampoo tersebut.
Sebelumnya, megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, juga dipercaya sebagai brand ambassador produk tersebut. Ronaldo yang dikenal sebagai salah satu pesepakbola dengan style terbaik di dunia memang menjadi langganan untuk membintangi berbagai produk kelas dunia.
Mengikuti jejak Ronaldo, Kim pun membintangi iklan shampoo yang sama. Dalam iklan berdurasi 59 detik itu, pemain naturalisasi Indonesia berdarah Jerman itu tampak percaya diri berakting di depan kamera.
Tak jauh berbeda dengan kesehariannya sebagai pesepakbola, Kim tak menanggalkan identitas tersebut. Dalam iklan bertajuk Be Your Own Legend itu, Kim digambarkan berlatih keras layaknya akan menghadapisebuah pertandingan besar.
Penggemar Persib Bandung tentunya boleh berbangga karena Kim nyatanya dipercaya untuk membintangi iklan produk yang sebelumnya juga pernah mendaulat Ronaldo sebagai model utamanya.
Sebagai informasi, Kim Jeffrey Kurniawan saat ini harus rela beristirahat panjang usai mengalami cedera patah tulang fibula. Cedera ini didapatkan Kim saat menerima tekel keras dari penyerang Persija Jakarta, Rudi Widodo pada laga yang berlangsung Jumat (03/11/17) lalu.
Imbasnya, Kim akan menjalani pemulihan selama 3-4 bulan ke depan. Kim sendiri sudah berencana pulang kampung ke Jerman untuk melakukan pemulihan.