Liga Indonesia

Pemulihannya Butuh Waktu Lama, Kim Dipastikan Absen di Laga Perdana Persib

Senin, 12 Maret 2018 22:25 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

Menjelang kick-off kompetisi Liga 1 2018, Gelandang Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan mengaku masih membutuhkan waktu untuk memulihkan kondisi cederanya. Seperti yang kita ketahui, Kim sempat mengalami patah tulang fibula saat melawan Persija Jakarta di Solo, tahun lalu.

Menurut Kim, proses pemulihan yang dibutuhkan tidak secepat dari prediksi. Sehingga pemain yang menggunakan nomor punggung 23 ini harus bersabar untuk bisa meruput kembali secara normal.

"Ya kita sudah tahu setiap ininya (cedera) berbeda, setiap orang berbeda ya yang penting enggak di luar jalur. Bukan ada masalah tapi memang ada keterlambatan untuk tumbuh tulangnya, tetapi dalam proses OK tulangnya akan bagus, mungkin waktunya agak lambat," kata Kim, Senin (12/03/18).