Liga Indonesia

Cetak Gol Perdana di Liga 1, Ini Kata Jonathan Bauman

Senin, 9 April 2018 23:00 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Prio Hari Kristanto
© INDOSPORT
Jonathan Bauman Copyright: © INDOSPORT
Jonathan Bauman

Striker asing Persib Bandung, Jonathan Bauman, mencetak gol perdanannya di kompetisi Liga 1 2018 saat timnya menaklukkan Mitra Kukar dengan skor 2-0 pada laga kandang di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (08/04/18).

Menurut pemain asal Argentina ini, satu gol yang diciptakan ke gawang Mitra Kukar merupakan hasil kerja keras semua elemen yang ada di tim Maung Bandung. Ia pun mempersembahkan gol pertamanya untuk pemain, keluarga dan Bobotoh. 

"Itu untuk semua. Saya kasih gol untuk istri yang datang, Thalia, dari situ, sama keluarga. Sama pelatih sama tim sama teman-teman karena kita kerja di minggu ini bagus," kata Bauman. 

71