Liga Indonesia

Legenda PSMS: Djanur Melupakan Pemain Lokalnya

Senin, 30 April 2018 14:15 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
© Kesuma Ramadhan/INDOSPORT
Legenda PSMS, Tumsila. Copyright: © Kesuma Ramadhan/INDOSPORT
Legenda PSMS, Tumsila.

Legenda PSMS Medan, Tumsila atau si 'Kepala Emas' turut  kecewa atas kekalahan memalukan skuat Ayam Kinantan dari Persela Lamongan dengan skor telak 4-1 di Stasiun Surajaya, Minggu (29/04/18).

Dirinya menganggap kekalahan anak asuh Djajang Nurdjaman tak lain karena ketidaksiapan pemain di menit awal. Ia juga mengkritisi sikap sang pelatih yang terlalu menaruh kepercayaan kepada pemain asing dan melupakan keberadaan pemain lokal.

"Mereka tidak siap di menit awal. Dua laga tandang saat hadapi PSIS dan Persela, PSMS langsung teringgal di menit awal. Dua gol saja, sudah buat lawan main enjoy dan sulit untuk dikejar. Selain itu, Djanur terlalu mempercayakan pemain asingnya dan melupakan pemain lokalnya," sebut legenda PSMS di era 80-an ini, saat dihubungi INDOSPORT, Senin (30/04/18).