Kepergian Zinedine Zidane dari Real Madrid rupanya berimbas besar terhadap aktifitas transfer mereka, khususnya untuk memboyong para pemain bintang pada musim panas ini.
Sebab, pelatih asal Prancis itu mempunyai karisma tersendiri setelah mampu membawa Madrid menjadi juara bertahan Liga Champions sebanyak tiga kali beruntun.
Hal tersebut membuat para pemain bintang tertarik hijrah ke Santiago Bernabeu, agar bisa dilatih oleh dirinya, salah satunya adalah Mohamed Salah.