Bola Internasional

Jelang Piala Dunia 2018, Mohamed Salah Bongkar ‘Borok’ Sergio Ramos

Sabtu, 9 Juni 2018 15:38 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Getty Images
Sergio Ramos dan Mohamed Salah di ajang final Liga Champions 2017/18. Copyright: © Getty Images
Sergio Ramos dan Mohamed Salah di ajang final Liga Champions 2017/18.

Ajang Piala Dunia 2018 tinggal menghitung hari lagi. Kompetisi sepakbola terbesar di dunia itu akan mulai terlaksana pada 14 Juni 2018 WIB, dengan tuan rumah Rusia menghadapi Arab Saudi di laga pembuka pada Grup A, pukul 22.00 WIB.

Pembukaan Piala Dunia 2018 ini tentunya sangat dinanti-nantikan oleh para pencinta sepakbola internasional, terlebih para pesepakbola yang turut serta di dalamnya.

Itu tak lepas dari keinginan mereka dalam memberikan yang terbaik di depan jutaan pasang mata dunia yang menyaksikan mereka di Rusia nantinya.

Termasuk bintang Timnas Mesir dan Liverpool, Mohamed Salah, yang berada di Grup A bersama dengan tuan rumah Rusia, Arab Saudi, dan Uruguay.

Namun jelang pembukaan Piala Dunia 2018, mantan bintang AS Roma itu justru mengulang kembali kisah pilu yang ia rasakan di final Liga Champions 2017/18 saat Liverpool melawan Real Madrid.

2K