FOOTBALL265.COM - Persib Bandung sudah merekrut dua pemain anyar untuk mengarungi putaran kedua Kompetisi Liga 1 2018, yakni Wildan Ramdhani jebolan Persib U-19 dan Patrich Wanggai yang sebelumnya berkostum Sriwijaya FC.
Menurut pelatih Persib, Mario Gomez, setelah kedua pemain tersebut gabung, timnya masih membutuhkan tambahan amunisi baru sekitar dua sampai tiga orang untuk menambah kekuatan pada putaran kedua.
Gomez sendiri tidak memberikan bocoran identitas pemain dan posisi yang masih dibutuhkan olehnya. Hanya saja, ia masih berusaha untuk mendapatkan tambahan tenaga di putaran kedua ini.
"Belum (selesai), saya butuh dua sampai tiga pemain lagi, tapi saya tidak tahu. Kami butuh pemain tambahan dan yang ada saat ini belum cukup, karena hanya datang Patrich dan kita butuh dua sampai tiga pemain lagi," kata Gomez, Selasa (31/07/18).
Rencana mendatangkan pemain tambahan juga dikatakan oleh Manajer Persib, Umuh Muchtar. Menurutnya, tim Maung Bandung akan kembali mendatangkan amunisi anyar di putaran kedua ini.
Senada dengan Gomez, pria yang akrab disapa Pak Haji ini tidak menyebutkan identitas pilar anyar yang akan direkrutnya.
"Ya tunggu lah, insya Allah lah, tunggu aja nanti ada berita," ucap Umuh seusai pertandingan tandang perdana putaran Liga 1 2018 kontra PS TIRA, Senin (30/07/2018).
Sementara itu, Patrich Wanggai sudah mendapatkan kesempatan bermain pada laga kontra PS TIRA. Bahkan, pemain yang berposisi sebagai striker ini menyumbangkan dua gol, yang membuat Maung Bandung meraih kemenangan setelah unggul dengan skor 3-2.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Olahraga Lain di FOOTBALL265.COM.