Bola Internasional

Fakhri Husaini Jelaskan Kondisi Pemainnya Jelang vs Thailand U-16

Sabtu, 11 Agustus 2018 15:15 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Fitra Herdian Ariestianto/INDOSPORT
Timnas U-16 berlatih jelang Piala AFF U-16. Copyright: © Fitra Herdian Ariestianto/INDOSPORT
Timnas U-16 berlatih jelang Piala AFF U-16.

FOOTBALL265.COM Timnas sepak bola Indonesia U-16, akan mengahadapi laga final turnamen Piala AFF U-16 2018 kontra Thailand di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu (11/08/18) malam pukul 19.00 WIB.

Jelang laga puncak tersebut, sejumlah persiapan telah dilakukan tim asuhan Fakhri Husaini tersebut guna meraih hasil maksimal di laga final nanti.

Ditemui di Stadion Jenggolo, Jumat (10/08/18) lalu, Timnas U-16 baru saja melakukan pemulihan kondisi fisik seusai menjalani laga semifinal melawan Malaysia kamis lalu.

Dilansir dari laman PSSI, pelatih tim U-16, Fakhri Husaini, menyebut bahwa kondisi tim sedang dalam keadaan yang fit dan hampir semua pemain telah dari kelelahan pasca menghadapi Malaysia.

“Semua pemain kami dalam kondisi fit. Kami siapkan semua skenario yang bisa saja terjadi di lapangan saat final dalam latihan sore ini. Termasuk juga pemulihan fisik dan stamina pemain. Alhamdulillah saya senang mereka bisa pulih lebih cepat," jelasnya.

Menilai calon lawan di pertandingan nanti, mantan pemain Petrokimia ini menyebut jika Thailand merupakan tim kuat namun ia dan anak asuhnya akan berusaha mengantisipasi setiap serangan yang mereka buat dan memaksimalkan setiap peluang yang ada.

“Thailand tim kuat, meski dengan pelatih baru.Mereka adalah tim yang bisa bermain tenang dan cerdas dalam memanfaatkan peluang sekecil apapun. Kita akan antisipasi semua hal itu," ujarnya.

Berikut Ini Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-23 di Asian Games 2018

 

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Timnas U-16 Lainnya Hanya di INDOSPORT

206