Liga Indonesia

Kursi Perlatih Kosong, Bhayangkara Bidik Fakhri Husaini dan Widodo C Putro

Selasa, 25 Desember 2018 15:53 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Abdurrahman Ranala
© Herry Ibrahim/Football265.com
Bhayangkara FC vs Bali United Copyright: © Herry Ibrahim/Football265.com
Bhayangkara FC vs Bali United

FOOTBALL265.COM - Bhayangkara FC terus bergerak cepat dapat pembenahan tim menyongsong musim 2019. Terlebih untuk sektor pelatih, yang hingga saat ini masih lowong.

Memang Bhayangkara belum mendapat pelatih. Selepas ditinggal Simon McMenemy yang menjadi pelatih Timnas Indonesia, tim berjuluk The Guardian belum menentukan sosok pelatih anyar.

Berbagai nama memang sempat mencuat untuk mengisi kursi pelatih. Kini dua nama kuat kembali mencuat.

Tak tanggung-tanggung mantan pelatih Timnas Indonesia U-16 Fakhri Husaini dan mantan pelatih Bali United Widodo C Puto masuk radar pemburuan. Hal ini dikatakan oleh manajer Bhayangkara FC AKBP Sumardji.

"Ya, selain Widodo ada juga Fakhri Husaini. Kedua nama itu masuk list kami," kata Manajer Bhayangkara FC Sumardji.

Akan tetapi meski masuk dalam bidikan, Sumardji belum melakukan kontak dengan Fakhri. Tapi Sumardji menegaskan menginginkan salah satu jas akedua pealtih tersebut.

"Kalau coach Fakhri sebetulnya saya belum bicara. Tapi untuk lokal kedua pelatih tersebut akan kita diskusikan," tegas Sumardji.

Peluang Bhayangkara mendapatkan jasa keduanya memang terbuka lebar. Sebab keduanya saat ini masih menganggu.

Ikuti Terus Berita Liga 1 dan Sepak Bola Indonesia Lainnya Hanya di FOOTBALL265.COM