FOOTBALL265.COM - Kevin-Prince Boateng resmi didatangkan Barcelona dari Sassuolo dengan status pinjaman selama enam bulan ke depan.
Dilansir dari berita sports, Marca, Barcelona harus merogoh kocek sebesar 2 juta euro atau senilai Rp32 miliar kepada Sassuolo untuk membayar biaya peminjaman Boateng.
Menjadi pemain anyar Barcelona, Boateng ternyata memiliki ambisi yang besar. Hal itu terjadi saat ia diperlihatkan video yang mengatakan bahwa Boateng pernah mengatakan lebih suka bergabung dengan Real Madrid daripada Barcelona.
Nah, saat diperlihatkan video tersebut, Boateng kemudian menegaskan bahwa fokusnya saat ini hanya pada Barcelona.
"Itu barang lama. Saat ini saya fokus pada Barcelona," kata Boateng kepada Sky Sports Italia.
Eks pemain AC Milan ini juga menegaskan komitmennya bersama Barcelona dan mengatakan sangat ingin mencetak gol di laga El Clasico.
"Saya akan berharap untuk bisa mencetak gol di laga El Clasico di Santiago Bernabeu," tegasnya.
Sementara itu, Boateng mengaku sedih saat meninggalkan Sassuolo. Namun, ia menyadari bergabung bersama Barcelona adalah peluang besar dalam kariernya.
"Ini hari yang sangat menyedihkan karena saya mengucapkan selamat tinggal kepada klub yang luar biasa seperti Sassuolo yang memberi saya banyak hal."
"Pergi ke Barcelona adalah peluang besar dan perasaan yang luar biasa. Saya sangat stres hari ini, tetapi saya ingin mengucapkan selamat tinggal kepada semua orang, saya menghormati Sassuolo," tutup Boateng.
Ikuti Terus Perkembangan Sepak Bola Internasional dan Berita Olahraga lainnya di FOOTBALL265.COM