Liga Indonesia

Jadi Dirut Persija, Kokoh Afiat Meminta Maaf

Sabtu, 9 Februari 2019 20:25 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Zainal Hasan/Football265.com
Pernyataan perdana Kokoh Bafiat pasca menjadi direktur utama Persija Jakarta. Copyright: © Zainal Hasan/Football265.com
Pernyataan perdana Kokoh Bafiat pasca menjadi direktur utama Persija Jakarta.

FOOTBALL265.COM - Kokoh Afiat telah didapuk menjadi Direktur Utama Persija Jakarta. Menjabat Direktur Utama, Kokoh mengaku pekerjaan yang berat.

Kokoh memang akhirnya tampil ke permukaan setelah didapuk menjadi Direktur Utama. Dia pun mengaku cukup terkejut akan penunjukkan dirinya setelah sebelumnya Gede Widiade mengundurkan diri.

"Innalilahi wa inna ilaihi rojiun atas terpilihnya saya sebagai Dirut Persija. Semua datang dari Allah dan dikembalikan kepada Allah," ucap Kokoh pada awak media berita sport.

"Ini amanah di masa-masa sulit. Saya mohon maaf kepada Stakeholder Jakarta atas kondisi terkini Persija. Dalam pemberitaan terakhir memang saya belum melakukan statment apa-apa," jelasnya.

Sebagai Direktur Utama yang baru, Kokoh menilai dirinya memang telah menerima surat pengunduran diri Gede Widiade dan Rafil Perdana.

"Saya telah menerima surat penguduran diri Pak Gede Widiade sebagai Dirut Persija dan surat pengunduran dirinya sudah saya sampaikan kepada pemegang saham," pungkasnya.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di FOOTBALL265.COM