Liga Inggris

Link Siaran Langsung Pertandingan Liga Primer Inggris: Manchester City vs Chelsea

Minggu, 10 Februari 2019 21:13 WIB
Editor: Juni Adi
© INDOSPORT
Live Streaming. Copyright: © INDOSPORT
Live Streaming.

FOOTBALL265.COM - Manchester City bertekad meraih kemenangan, saat menjamu Chelsea di Etihad Stadium dalam lanjutan Liga Primer Inggris pekan ke-27, Minggu (10/02/19) malam WIB.

City saat ini kembali tersalip oleh Liverpool di papan atas klasemen. The Reds saat ini memimpin dengan koleksi 65 poin, unggul tiga angka dari City di posisi kedua dengan 62 poin.

"Saya sudah tahu dalam lima atau enam tahun terakhir, juara bertahan tak bernasib baik dalam tahun berikutnya, semuanya keluar dari persaingan," kata pelatih Manchester City, Pep Guardiola mengutip dari Goal Internasional.

"Jika kami menang melawan Chelsea, itu akan membantu kami (ke puncak klasemen), dan saya yakin kami akan berjuang untuk menjadi juara lagi," sambungnya.

Sementara di kubu tim tamu, The Blues nampaknya akan menurunkan skuat terbaik setelah mereka terbebas dari hantu cedera yang menyerang para pemain pilarnya.

Kemenangan juga jadi target Chelsea di laga ini. Karena tambahan tiga poin bisa membuat mereka kembali ke zona Liga Champions, menggeser Manchester United.

48