FOOTBALL265.COM – Timnas Indonesia U-22 sedang dalam persiapannya dalam menghadapi ajang kualifikasi Piala Asia U-23 2020. Dalam persiapannya tersebut, tersiar suatu bocoran kalau Saddil Ramdani akan segera bergabung dengan Timnas Indonesia U-22.
Saddil Ramdani memang sempat absen memperkuat Timnas Indonesia U-22 ketika bertanding di Piala AFF U-22 2019. Meski begitu, Timnas Indonesia U-22 tetap berhasil merengkuh gelar juara di Piala AFF U-22 2019 setelah mengalahkan Thailand.
Usai menjuarai Piala AFF U-22 2019, Timnas Indonesia U-22 pun segera mengarahkan perhatiannya kepada kualifikasi Piala Asia U-23 2020. Timnas Indonesia U-22 sendiri tergabung dengan Vietnam, Thailand, dan Brunei Darussalam di babak grup.
Kehadiran Saddil Ramdani pun diharapkan dapat membantu Timnas Indonesia U-22 untuk lolos dari babak kualifikasi Piala Asia U-23 2020. Kabar mengenai Saddil Ramdani sendiri diketahui berasal dari akun @Indofootballhd di Instagram.