Bola Internasional

Garuda Select Bantai Akademi Klub yang Pernah Juara Piala Liga Inggris

Rabu, 6 Maret 2019 00:16 WIB
Editor: Juni Adi
 Copyright:

FOOTBALL265.COM - Bakat-bakat pemain muda potensial asal Indonesia yang pernah tergabung di Timnas Indonesia U-16, dalam program Garuda Select kembali melakoni pertandingan uji coba, pada Rabu (05/03/19) malam WIB.

Kali ini Garuda Select berhadapan dengan salah satu akademi klub yang pernah memenangkan gelar Piala Liga Inggris musim 1966/67, Queens Park Rangers (QPR) U-18.

Dalam laga tersebut, skuat besutan Des Walker dan Dennis Wise menang dengan skor mencolok, yakni 4-0. Dalam prosesnya, Garuda Select tak menemui perlawanan berarti.

Mereka bahkan mampu unggul lebih dahulu dengan skor 3-0 di babak pertama, melalui Supriadi (2 gol) dan Bagus Kahfi. Unggul besar tidak membuat Garuda Select mengendurkan serangan.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Super Soccer TV (@mysupersoccer) on

Tambahan satu gol lagi berhasil diciptakan oleh Sutan Zico. Hingga wasit meniup peluit panjang, skor 4-0 tak berubah. Selanjutnya tim Garuda Select akan melakoni laga uji keduanya di bulan Maret ini, melawan Blackburn Rovers U-18.

Laga tersebut akan dihelat pada Selasa (12/03/19) mendatang, mulai pukul 20:00 WIB. Di laga uji coba terakhirnya pada 27 Februari 2019 lalu, Garuda Select takluk dengan skor 2-0 melawan Gillingham FC U-18.

3.5K