Liga Indonesia

Gabung Arema FC, Harga Sylvano Comvalius Ternyata Bisa Beli Ratusan Motor Listrik

Rabu, 24 April 2019 11:12 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Isman Fadil
 Copyright:

FOOTBALL265.COM - Sylvano Comvalius disebut telah 'resmi' berseragam Arema FC jelang Liga 1 musim depan, dan ternyata harga yang dikeluarkan Singo Edan untuk mendatangkan sang pemain tersebut bisa membeli ratusan motor listrik.

Kabar resminya Comvalius ke Arema FC sendiri bukan datang dari pihak klub, melainkan dari beberapa situs ternama seperti Wikipedia dan Transfermarkt.

Dalam situs Wikipedia, Sylvano Comvalius sudah tercatat sebagai pemain Arema FC pada musim 2019. Sedangkan di situ Transfermarkt, ia sudah terdaftar sebagai pemain Arema dan menjadi pemain termahal kedua di skuat Singo Edan.

Menilik dari data Transfermarkt, disebutkan jika estimasi harga transfer Sylvano Comvalius ke Arema FC itu mencapai 300 ribu euro atau sekitar Rp4,7 miliar.

Jika dikalkulasikan, ternyata biaya untuk memboyong seorang Sylvano Comvalius kembali ke Liga 1 Indonesia tersebut bisa membeli setidaknya 156 skuter listrik karya anak bangsa.

Melansir dari laman berita jpnn, diketahui jika motor keluaran PT Gesits Technologies Indo, bernama Gesit yang akan tampil di ajang IIMS 2019 tersebut memiliki harga sekitar 30 juta rupiah untuk satu unitnya

"Harganya (Gesit) ini tidak lebih dari Rp30 juta. Pokoknya motor yang kami luncurkan besok spesial deh dan bisa dicolok di mana saja," tegas Chief Executive Officer PT Gesits Technologies Indo, Harun Sjech.

Sejatinya, harga Comvalius sempat menyentuh 350 ribu euro atau setara Rp5,7 miliar. Namun imbas kegagalannya saat bergabung dengan klub Thailand, Suphanburi, dan Kuala Lumpur FA di Malaysia membuat nilai pasarnya di Transfermarkt menurun.

Dengan harga yang cukup mahal untuk memboyong Comvalius, mampukah sang pemain kembali tampil moncer dan membawa Arema FC mengulang prestasi saat gelaran Liga Super Indonesia musim 2009/10, di mana Singo Edan sukses menjadi kampiun di akhir musim?

Euforia Arema FC Juara Piala Presiden 2019

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga 1 dan Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT