Bursa Transfer

Napoli Ungguli Juventus dalam Mendatangkan James Rodriguez?

Minggu, 16 Juni 2019 05:47 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© INDOSPORT
James Rodriguez, playmaker Real Madrid dalam dua musim terakhir dipinjamkan ke Bayern Munchen. Copyright: © INDOSPORT
James Rodriguez, playmaker Real Madrid dalam dua musim terakhir dipinjamkan ke Bayern Munchen.

FOOTBALL265.COM - Tampaknya, Napoli lebih berpeluang besar daripada Juventus untuk mendatangkan James Rodriguez dari Real Madrid.

Beredar laporan dari berita olahraga di Radio CRC, Napoli dikabarkan bersedia meminjam James dengan bayaran senilai 10 juta euro atau sekitar Rp160 miliar.

Namun, Real Madrid sepertinya tak ingin lagi melihat James dalam daftar skuatnya, sehingga mereka menawarkan Napoli sekitar 30-40 juta euro atau Rp481 miliar hingga Rp642 miiar agar membawa bintang sepak bola asal Kolombia itu secara permanen.

Sebelumnya, pemain yang dalam dua musim terakhir dipinjamkan ke Bayern Munchen itu dilaporkan bakal ditikung oleh Juventus.

Juara Serie A Italia 2018/19 itu sepertinya tidak keberatan untuk mengeluarkan dana seperti yang ditawarkan oleh Madrid ke Napoli.

Belum adanya negosiasi atau kesepakatan yang dilakukan oleh Juve dan Madrid membuat Napoli bergerak cepat agar bisa memburu tanda tangan dari mantan pemain AS Monaco tersebut.

Napoli sendiri berharap agar Real Madrid bisa kembali memberikan pengurangan harga untuk James Rodriguez agar bisa mereka jemput dari Santiago Bernabeu ke San Paolo pada musim panas ini.