FOOTBALL265.COM – Dua pemain AC Milan terancam dibuang ke kompetisi sepak bola Asia, terutama Qatar, setelah kurang mendapatkan kesempatan di skuat utama.
Bursa transfer Liga Qatar masih belum ditutup sampai 30 September 2019. Klub-klub Qatar masih mencari pemain yang berpotensi direkrut dari benua Eropa dan Amerika Latin.
Laman berita olahraga Italia, Calciomercato, menyebut dua pemain AC Milan, Lucas Biglia dan Fabio Borini, masuk bidikan klub Qatar.
Negosiasi antara pihak AC Milan dan klub Qatar sangat mungkin terjadi. Tidak menutup kemungkinan, Biglia dan Borini dapat meninggalkan AC Milan dan berlabuh ke kompetisi Asia.
Biglia kurang mendapatkan kesempatan sejak era kepelatihan Gennaro Gattuso. Gelandang bertahan asal Argentina itu hanya tampil dalam 16 laga di Serie A Italia 2018/19.
Sementara itu, Borini perlahan mulai tersisihkan dengan kedatangan rekrutan anyar AC Milan. Dari 20 laga di Serie A Italia 2018/19, Borini hanya sanggup membukukan 2 gol.
Selain Biglia dan Borini, sejumlah bintang Serie A Italia lainnya juga dikaitkan akan hijrah ke klub-klub besar Liga Qatar. Salah satu yang ramai dibicarakan adalah rumor kepindahan striker Juventus, Mario Mandzukic ke Liga Qatar.
Mandzukic bahkan ditaksir tiga klub Liga Qatar, yakni Al-Sadd, Al-Duhail SC, dan Al-Rayyan SC. Selain itu, nama Javier Pastore an Borja Valero juga ikut terseret.