FOOTBALL265.COM - Raksasa klub sepak bola Italia, AC Milan diterpa isu miring terkait masa depan pelatihnya, Marco Giampaolo usai kekalahan dari Inter Milan.
AC Milan mendapatkan kekalahan menyakitkan dari rival sekota mereka, Inter Milan. Bertanding di San Siro, Rossoneri dihajar dengan skor 0-2 oleh pasukan Antonio Conte.
Pasca kekalahan tersebut, Marco Giampaolo menjadi sorotan. Sebab, eks pelatih Sampdoria itu hanya meraih dua kemenangan di empat laga Serie A Italia 2019/20.
Sehingga, muncul rumor yang mengatakan bahwa Giampaolo akan dipecat oleh Milan. Nama eks Inter Milan, Luciano Spalleltti muncul sebagai pengganti Milan.
Spalletti disebut dilirik oleh petinggi Milan karena ia berhasil membawa Inter Milan lolos ke Liga Champions selam masa jabatannya. Apalagi, saat ini menganggur karena posisinya digantikan Antonio Conte.
Hal itu sudah diputuskan dari pertemuan petinggi AC Milan di komplek pelatihan klub pasca kekalahan yang didapatkan dari rival sekota Inter Milan.
Sementara itu, akibat penampilan Milan yang belum konsisten, Alessio Romagnoli cs masih tertahan di posisi ke-12 klasemen sementara Serie A Italia 2019/20.