FOOTBALL265.COM – Mikel Arteta dikabarkan akan menjadikan salah satu bintang muda RB Leipzig, Dayot Upamecano, sebagai target utama Arsenal pada bursa transfer bulan Januari mendatang.
Kepastian tersebut didapat setelah Upamecano yang santer dikaitkan dengan Arsenal sejak beberapa waktu lalu akhirnya telah diizinkan pergi dari Bundesliga Jerman oleh RB Leipzig.
Keputusan Leipzig untuk melepas salah satu pilar pertahanannya tersebut pada pasar transfer pemain Januari nanti, menuai berbagai pertanyaan dari banyak pihak, terutama dari suporter mereka sendiri.
Dilansir dari Mirror, Leipzig melepaskan Upamecano dengan senang hati ke Arsenal karena mereka telah menemukan bintang muda lainnya yang siap dikembangkan dan dijadikan pilar pertahanan yang baru.
Sosok tersebut adalah Tanguy Kouassi. Wonderkid asal Prancis tersebut diketahui telah menolak tawaran kontrak profesional dari PSG dan lebih memilih untuk melanjutkan kariernya di Bundesliga Jerman bersama Leipzig.
Pemain berusia 17 tahun tersebut digadang-gadang akan menjadi suksesor jangka panjang Upamecano yang diprediksi akan meninggalkan Leipzig dalam waktu dekat.
Pada bursa transfer musim panas kemarin, Arsenal sebenarnya memiliki kesempatan memboyong Dayot Upamecano. Sayangnya, pihak manajemen tidak sudi mengeluarkan dana lebih dari 55 juta poundsterling (Rp1 triliun) dan lebih memilih mendatangkan David Luiz dari Chelsea.
Dengan kontraknya yang akan habis akhir musim ini, Upamecano ditaksir hanya berharga tidak lebih dari 40 juta poundsterling atau sekitar Rp730 miliar, harga yang tampaknya masuk akal untuk seorang bek harapan masa depan.