FOOTBALL265.COM - Bintang muda Real Madrid, Alvaro Odriozola baru saja resmi bergabung ke Bayern Munchen dengan status pinjaman di bursa transfer musim dingin hingga akhir musim 2019/2020 nanti.
Kabar resmi transfer pemain ini diumumkan oleh situs klub Real Madrid secara singkat pada Rabu (22/01/20) malam WIB.
"Real Madrid dan Bayern Munchen telah mencapai kesepakatan pinjaman Alvaro Odriozola sampai akhir musim 2019/20, sampai tanggal 30 Juni 2020," bunyi pernyataan resmi yang dirilis oleh realmadrid.com.
Tidak lama kemudian, klub raksasa Bundesliga Jerman itu juga mengumumkan hal serupa seperti Real Madrid. Menurut sejumlah media Spanyol, Odriozola dipinjamkan karena keterbatasan waktu bermain di Santiago Bernabeu.
Seperti yang dikabarkan oleh Mundo Deportivo, Zinedine Zidane memang jarang memberikan waktu bermain untuk Odriozola. Namun sang manajer tetap ogah melepasnya ke klub lain karena talenta sang pemain.
Oleh karena itu, kesepakatan pinjaman bek kanan belia Real Madrid itu ke Bayern Munchen tidak terdapat klausul pembelian atau memperpanjang masa pinjaman.
Meski talenta yang dimilikinya, Odriozola baru mencatat 4 penampilan untuk Real Madrid di semua kompetisi. Padahal musim lalu, dia dimainkan sebanyak 22 kali dengan mencatat satu gol dan 9 assists.
Odriozola kehilangan waktu bermainnya usai Dani Carvajal kembali fit bermain. Kini dia akan memulai petualangan barunya dengan masa peminjaman ke Bayern Munchen di bursa transfer musim dingin ini. Kita lihat apakah dia mampu bersaing di Bundesliga Jerman.