FOOTBALL265.COM – Meski memiliki salah satu akademi sepak bola terbaik di dunia, Barcelona gagal memasukkan pemainnya ke dalam jajaran wonderkid terbaik LaLiga musim ini.
LaLiga Spanyol dikenal sebagai liga yang cukup ramah bagi para pemain muda. Kebiasaan menelurkan bintang-bintang muda berbakat kerap dilakukan oleh klub-klub peserta LaLiga, khususnya Barcelona.
Keberadaan La Masia membuat Barcelona mampu menelurkan talenta muda terbaik. Sejumlah pemain yang kini berstatus sebagai legenda pun mengawali kariernya sebagai pemain muda di akademi itu, di antaranya Lionel Messi, Xavi Hernandez, maupun Andres Iniesta.
Menariknya, dalam jalaran 5 wonderkid terbaik di LaLiga musim ini yang dilansir Sportskeeda, tak ada satu pun wakil dari Barcelona. Berikut ini jajaran 5 wonderkid terbaik tersebut:
5. Pau Torres
Bek tengah berusia 23 tahun ini menjadi andalan Villarreal sepanjang musim ini dengan tampil sebanyak 26 kali untuk mendampingi Raul Albiol. Penampilan gemilang dan permainannya yang elegan bahkan membuat Torres dijadikan incaran oleh sejumlah tim papan atas, termasuk Barcelona dan Arsenal.
4. Mohammed Salisu
Pemain bertahan keturunan Ghana ini tercatat menjadi andalan Real Valladolid dan tak pernah absen dalam satu pertandingan pun. Meski baru berusia 21 tahun, penampilannya amat disiplin sehingga baru menerima 2 kartu kuning dari 27 pertandingan yang sudah dijalani.
3. Alexander Isak
Setelah gagal mencuri tempat bersama Borussia Dortmund, pemuda Swedia berusia 20 tahun ini langsung tampil gemilang bersama Real Sociedad. Isak sudah mencetak 14 gol untuk Sociedad musim ini, termasuk 2 gol ketika membantu timnya menyingkirkan Real Madrid di Copa del Rey.
2. Ferran Torres
Torres menjadi bakat muda Spanyol yang paling berkilau musim berkat kesuksesannya menjadi pemain kunci Valencia. Kesuksesannya mencetak 6 gol dan 7 assist musim ini membuat sayap 20 tahun ini menjadi buruan Borussia Dortmund dan Liverpool
1. Martin Odegaard.
Berbeda dengan Barcelona, Real Madrid menyumbangkan nama Martin Odegaard dalam daftar ini meski sang pemain tengah dipinjamkan ke Real Sociedad. Pemuda Norwegia ini menjadi sosok kunci lini serang Sociedad dengan sumbangan 4 gol di liga yang membawa timnya menembus 4 besar klasemen.