Liga Champions

Gandeng Pemerintah, UEFA Yakin Liga Champions Bisa Digelar di Portugal

Sabtu, 27 Juni 2020 18:15 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Rafif Rahedian
© INDOSPORT
Dirgaukan karena virus Corona, Liga Champions 2019-2020 dipastikan akan tetap bergulir di Portugal setelah UEFA gandeng pemerintah. Copyright: © INDOSPORT
Dirgaukan karena virus Corona, Liga Champions 2019-2020 dipastikan akan tetap bergulir di Portugal setelah UEFA gandeng pemerintah.

FOOTBALL265.COM - Sempat diragukan karena virus Corona kembali merebak, sisa Liga Champions 2019-2020 kemungkinan besar tetap berjalan di Portugal usai pihak UEFA bekerjasama dengan pemerintah.

Setelah sempat terhenti selama hampir tiga bulan lamanya, kompetisi terakbar seantero Eropa resmi bakal selesaikan musim di tempat netral. Akan tetapi Portugal sebagai calon tuan rumah malah mengalami angka kenaikan Covid-19 secara signifikan.

Terbukti dengan kenaikan kasus positif menjadi 40 ribu lebih dan 1,5 ribu diantaranya telah meninggal dunia. Jika ini terus berlanjut, bukan tidak mungkin Liga Champions yang akan bergulir mulai 12 Agustus nanti tak bisa terlaksana setelah kebijakan lockdown kembali diberlakukan.

Akan tetapi meski akan bergulir ditengah pandemi Corona, UEFA meyakinkan jika perempatfinal akan tetap berlangsung di Portugal. Demi optimalkan kemungkinan tersebut, pihak penyelenggara bahkan telah menggandeng pemerintah.

"UEFA sedang melakukan kontak intensif dengan Federasi Sepak Bola Portugal, begitu juga dengan otoritas tertinggi di negara yang bersangkutan," terang UEFA seperti dikutip dari laman Marca.

"Kami berharap segalanya bisa berangsur membaik dan secepat mungkin mengakhiri perempatfinal di Portugal. Saat ini tak ada alasan untuk membuat rencana B, tapi kami masih mengkaji situasi saat ini dan akan beradaptasi jika perlu," tambah pernyataan itu.

Selain menetapkan berbagai pertandingan Liga Champions lanjutan akan berlangsung di Portugal, UEFA dilaporkan akan menambah beberapa regulasi baru agar pertandingan berlangsung aman. Di antaranya seperti laga berlangsung tertutup dan ketetapan satu putaran saja untuk partai delapan serta empat besar.

Baru empat klub saja yakni RB Leipzig, Paris Saint-Germain, Atletico Madrid, dan Atalanta yang mampu melaju ke perempatfinal Liga Champions. Sementara itu masih ada delapan partisipan lain yang harus menyelesaikan laga leg dua babak 16 besar jika ingin ikut serta ke Portugal.