Liga Spanyol

Ada Titisan Messi dan Iniesta, Ini 6 Bintang Masa Depan Barcelona

Selasa, 18 Agustus 2020 19:42 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Getty Images
Tak diambang kehancuran, raksasa LaLiga Spanyol, Barcelona masih punya enam pemain masa depan. Diantaranya bahkan titisan Lionel Messi dan Andres Iniesta. Copyright: © Getty Images
Tak diambang kehancuran, raksasa LaLiga Spanyol, Barcelona masih punya enam pemain masa depan. Diantaranya bahkan titisan Lionel Messi dan Andres Iniesta.

FOOTBALL265.COM - Sempat dipercaya diambang kehancuran, raksasa LaLiga Spanyol ternyata masih punya harapan di masa depan selepas punya beberapa pemain calon penerus Lionel Messi dan Andres Iniesta.

Keruntuhan nampak tengah terjadi di kubu El Barca musim ini setelah raih predikat nirgelar. Walaupun sudah alami penggantian dari Ernesto Valverde ke Quique Setien, klub pada akhirnya tetap jatuh di jurang kegagalan lewat beragam hasil buruk.

Tak cuma gelar LaLiga Spanyol direnggut oleh Real Madrid, Catalan juga mendapat malu luar biasa ketika dihabisi secara sadis 2-8 oleh Bayern Munchen di perempatfinal Liga Champions. Tak heran beberapa pemain seperti Gerard Pique, Luis Suarez, dan bahkan sekaliber Lionel Messi mulai ragu perpanjang kerjasama.

Padahal masa-masa gemilang Barcelona berada di punggung para pemain andalannya tersebut. Akan tetapi nyatanya mereka belum tamat setelah Josep Maria Bartomeu mengumumkan akan adanya pembangunan kekuatan para pemain muda dengan dalih regenerasi.

Sempat dianggap sudah mati, La Masia nyatanya sempat mencetak pemain menjanjikan dan ditambah kedatangan bintang muda berbakat membuat masa depan Barcelona berangsur terang. Dilansir laman berita Daily Mail, berikut INDOSPORT merangkum enam pemain masa depan yang bisa jadi penerus bintang utama.

6. Pedri

Gemilang bersama Las Palmas buat kubu Blaugrana tertarik dapatkan jasa Pedri. Sempat dipinjamkan lagi ke klub asalnya sejak tahun lalu, pemain berusia 16 tahun ini nyatanya memang punya potensi tersembunyi sebagai jelmaan Iniesta.

Bagaimana tidak? Punya posisi awal winger kiri, ia bisa juga mengisi posisi sebagai playmaker ahli di tengah. Berkah bakat berupa kontrol dan keseimbangan membuatnya bisa lolos dari ruang lingkup sempit dan wilayah terbatas persis layaknya Iniesta dulu.

Pepe Mel selaku pelatihnya di Las Palmas bahkan sudah menganggap sosok Pedri sebagai Andrea Iniesta kedua yang lahir dari era berbeda karena bisa bermain sebagai gelandang tengah.

5. Francisco Trincao

Beralih ke pemain yang dibeli dari Braga, Barca cukup beruntung karena bisa dapatkan jasa Francisco Trincao dengan pembelian 28 juta poundsterling (Rp542 miliar). Bayangkan saja pemain berusia 20 tahun ini dipercaya sebagai gabungan dari Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo sekaligus.

Berkebangsaan Portugal, Trincao punya banyak kapasitas pendukung layaknya Ronaldo karena bisa turun di posisi sayap kanan. Ahli dalam merebut dan mempertahankan bola buatnya juga mirip dengan Messi yang sangat dibutuhkan oleh Azulgrana saat ini.

Uniknya, Trincao memiliki karakteristik tak egois dengan lebih mementingkan pemberian assist kepada rekan setim ketimbang mencetak gol. Jika bisa berpasangan dengan Messi di masa depan, ia bisa saja tampil lebih bagus dengan catatan menjanjikan jangka panjang.