Liga Inggris

Leeds United vs Man City, Duel Antara Marcelo Bielsa dan Pep Guardiola

Sabtu, 3 Oktober 2020 13:32 WIB
Penulis: Mohammad Khalid Syihabuddin | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Alex Dodd - CameraSport/Getty Images
Laga Leeds United vs Manchester City di kompetisi Liga Inggris musim ini merupakan laga yang dinantikan oleh Pep Guardiola karena bertemu Marcelo Bielsa Copyright: © Alex Dodd - CameraSport/Getty Images
Laga Leeds United vs Manchester City di kompetisi Liga Inggris musim ini merupakan laga yang dinantikan oleh Pep Guardiola karena bertemu Marcelo Bielsa

FOOTBALL265.COM - Pertandingan antara Leeds United vs Manchester City di kompetisi Liga Inggris musim ini merupakan laga yang dinantikan oleh Pep Guardiola karena berhadapan dengan idolanya, Marcelo Bielsa.

Manchester City bakal bertandang ke Elland Road untuk menghadapi Leeds United pada pekan keempat Liga Inggris, Sabtu (5/10/2020) dini hari WIB. Pertandingan ini diyakini akan berjalan menarik dan seru karena mempertemukan dua pelatih hebat.

Duel ini akan menjadi laga yang spesial manajer The Citizens, Pep Guardiola. Ia bakal beradu taktik dengan Marcelo Bielsa yang merupakan idolanya untuk pertama kalinya di kompetisi Liga Inggris.

Kekaguman Pep Guardiola kepada Marcelo Bielsa berawal dari cerita Gabriel Batistuta kala keduanya bermain di AS Roma. Batistuta yang saat itu bermain di timnas Argentina menceritakan bagaimana cara melatih El Loco.

Batistuta juga mengatakan kepada Guardiola bahwa ia harus berguru kepada Bielsa jika ingin menjadi pelatih. Pelatih asal Spanyol itu akhirnya berkesempatan bertemu dengan Bielsa saat dirinya pindah ke klub Meksiko, Dorados.

Pep Guardiola rela terbang ke Argentina untuk bersua dengan Marcelo Bielsa yang kala itu sedang menganggur selama dua tahun usai mengantarkan Timnas Argentina meraih Olimpiade 2004.

Saat bertemu dengan Bielsa, Pep Guardiola banyak berbincang soal sepakbola. Dirinya kemudian semakin yakin menjadikan mantan pelatih Argentina itu sebagai panutan sejak pertemuan tersebut.

Guardiola kemudian menjalin hubungan baik dengan Bielsa dan kerap meminta saran kepadanya. Mereka juga sempat bertemu di LaLiga Spanyol kala pria berusia 49 tahun itu membesut Barcelona dan Bielsa menangani Bilbao.

Meski begitu, Bielsa menegaskan enggan disebut sebagai mentor dari Guardiola menjelang duelnya di Elland Road ini. Ia lebih memilih memuji mantan pelatih Bayern Munich ini sebagai sosok pelatih yang revolusioner.

"Saya tidak merasa seperti mentor untuk Guardiola, ini hal yang tak perlu dibahas. Jika ada pelatih yang punya ide-ide segar itu adalah Guardiola. Bukan hanya karena saya yang mengatakannya, itu karena timnya bermain tidak seperti tim lain. Dia sosok yang sangat imajinatif,” Bielsa dikutip dari Sky Sport.

"Dia secara instan mampu menciptakan solusi untuk masalah yang dia hadapi. Dia mampu menerapkan hal-hal yang direncanakannya," jelasnya.

Sementara itu, Marcelo Bielsa sendiri merupakan sosok pelatih yang ikonik dalam mendampingi anak asuhnya bertanding. Duduk di kotak berwarna biru yang terletak di pinggir lapangan menjadi ciri khas tersendiri baginya.

Di sisi lain, berkat kerja keras dan peran penting dari Marcelo Bielsa, Leeds United berhasil menunjukan jati dirinya untuk bermain kembali di kasta tertinggi Liga Inggris. Sebelumnya idola Pep Guardiola ini bermain di Championship dan menjadi juara di kompetisi kasta kedua tersebut.