Liga Italia

Fiorentina Resmi Bereuni dengan Cesare Prandelli

Rabu, 11 November 2020 17:41 WIB
Editor: Juni Adi
 Copyright:

FOOTBALL265.COM - Fiorentina resmi bersatu kembali dengan Cesare Prandelli, setelah klub Liga Italia itu memecat pelatih sebelumnya, Giuseppe Iachini, pada hari Senin (9/11/20) kemarin.

Sang juru taktik berusia 63 tahun sudah pernah menangani La Viola dalam periode yang lama, tepatnya di antara tahun 2005 hingga 2010 silam, sebelum menggantikan Marcelo Lippi sebagai pelatih tim nasional Italia.

Prandelli sudah tidak bekerja sejak kontraknya bersama Genoa diputus pada Juni 2019 silam, dan kini baru kembali ke kancah sepak bola Italia, dengan menangani mantan timnya, seiring dengan pemecatan Iachini.

Pada hari Senin kemarin, Fiorentina mengambil keputusan untuk membebastugaskan Iachini setelah hanya meraih delapan poin dari tujuh pertandingan pembuka Liga Italia musim ini.

Hasil teranyar mereka adalah ditahan imbang tanpa gol di kandang Parma pada akhir pekan lalu, dan manajemen Viola pun akhirnya mengambil keputusan tegas untuk memberhentikannya.

"Sayangnya, hasil-hasil yang ada sekarang memerlukan perubahan dalam hal bimbingan teknis," tutur presiden sekaligus pemilik klub, Rocco Commisso, dalam sebuah pernyataan.

Lebih lanjut, sang pengusaha asal Amerika Serikat tersebut menjelaskan alasan memilih kembali Prandelli, yang dianggapnya sebagai sosok yang paling tepat untuk mengisi pos manajerial klub saat ini.

"Kami menaruh keyakinan kepada kemampuannya, sejarah profesional, dan kemanusiaannya. Itu diakui dan diapresiasi oleh dunia sepak bola, dan membuat Prandelli sebagai sosok yang paling cocok untuk menangani Viola," lanjutnya.

Dalam pengumuman resminya, Fiorentina tidak menjelaskan seberapa lama Prandelli akan dikontrak, namun hal itu kemungkinan baru akan diketahui ketika ia diperkenalkan kepada media pada hari Selasa (10/11/20) ini.

Prandelli kini harus mengangkat Fiorentina dari posisi ke-12 klasemen sementara Liga Italia, dan laga perdananya adalah menghadapi Benevento di Stadio Artemio Franchi pada tanggal 22 November mendatang.