FOOTBALL265.COM - Arema FC mengonfirmasikan telah melepas dua pemain yang berposisi sebagai fullback, pasca nama mereka tak masuk ke dalam proyeksi tim pada kompetisi Liga 1 musim 2021 mendatang.
Keduanya adalah Syaiful Indra Cahya dan Taufik Hidayat. Meski berposisi asli sebagai bek kanan, namun keduanya dikenal multifungsi lantaran bisa bermain sebagai bek kiri hingga bek tengah.
"Mereka sudah kami hubungi setelah evaluasi bersama tim pelatih. Intinya, kami memberi kebebasan untuk memilih tawaran klub lain," ucap General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.
Alasan itu lah yang kemudian membuat klub berlogo kepala singa enggan menyodorkan perpanjangan kontrak. Sedangkan masa bakti Syaiful Indra Cahya maupun Taufik Hidayat sudah habis pada akhir Januari lalu.
"Semua pemain (yang masuk proyeksi) juga belum diperpanjang (kontraknya). Kami masih menunggu kepastian izin kompetisi," sambung dia.
Syaiful Indra Cahya merupakan pemain yang tak asing bagi Aremania. Meski hanya mencatat 2 caps pada Liga 1 musim 2020, namun Arek Malang berusia 28 tahun itu pernah menjadi bagian tim pada musim 2017 dan 2018, sebelum pindah ke Bali United, Semen Padang dan PSIM Yogyakarta.
Sementara Taufik Hidayat menjadi nama baru dalam skuat tim Singo Edan. Pemain asal Demak Jawa Tengah sebelumnya menjalani musim terbaik kala membawa PSM Makassar ke final Piala Indonesia dan tampil di AFC Cup musim 2019.