Bursa Transfer

3 Bintang Liga Inggris yang Bisa Susul David de Gea ke Paris Saint-Germain

Selasa, 9 Maret 2021 15:42 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
© ANTHONY DEVLIN/AFP via Getty Images
David de Gea disebut jadi incaran Paris Saint-Germain. Tiga bintang Liga Inggris ini bisa menyusul dirinya ke Paris di bursa transfer musim panas nanti. Copyright: © ANTHONY DEVLIN/AFP via Getty Images
David de Gea disebut jadi incaran Paris Saint-Germain. Tiga bintang Liga Inggris ini bisa menyusul dirinya ke Paris di bursa transfer musim panas nanti.

FOOTBALL265.COMDavid de Gea disebut jadi incaran Paris Saint-Germain. Tiga bintang Liga Inggris ini bisa menyusul dirinya ke Paris di bursa transfer musim panas nanti.

Nama David de Gea tengah menjadi perbincangan beberapa hari terakhir ini. Pasalnya, kiper asal Spanyol itu santer disebut menjadi bidikan Mauricio Pochettino yang kini melatih Paris Saint-Germain.

Mantan manajer Tottenham Hotspur itu berencana mendatangkan de Gea di bursa transfer musim panas nanti, untuk menggantikan peran Keylor Navas sebagai kiper utama PSG.

Navas sejatinya tampil apik musim ini dengan catatan 15 cleansheet dan hanya kebobolan 18 kali dari 28 pertandingan di semua kompetisi. Namun dengan usianya yang sudah mencapai 34 tahun, Pochettino ingin mencari pengganti yang lebih muda. Dengan usia 30 tahun, de Gea memenuhi kebutuhan itu.

David de Gea sendiri sudah 10 musim membela Manchester United. Sejauh ini, ia mencatatkan 434 penampilan untuk Manchester United dengan raihan 153 cleansheet. Ia juga sukses membawa Setan Merah meraih sejumlah gelar termasuk 1 trofi Liga Inggris dan 1 Liga Europa.

Namun, performa kiper Spanyol itu mulai menurun di beberapa waktu belakangan ini. Akibatnya, muncul desakan untuk menyerahkan posisi kiper utama Manchester United kepada Dean Henderson.

Bagi MU, kepergian De Gea di bursa transfer musim panas akan menguntungkan mereka. Selain bakal mendapatkan mahar besar dari Paris Saint-Germain, beban gaji mereka akan berkurang karena de Gea adalah pemain bergaji termahal yakni 375 ribu poundsterling (sekitar Rp7,4 miliar) per pekannya.

Tak cuma itu, kepergian de Gea juga akan memudahkan jalan Manchester United dalam mengorbitkan Dean Herderson.

Di sisi lain, David de Gea diyakini tidak akan jadi satu-satunya pemain Liga Inggris yang akan merapat ke Paris Saint-Germain di bursa transfer musim panas nanti.

Pengalaman Mauricio Pochettino di Southampton dan Tottenham Hotspur membuat pria Argentina itu punya pengetahuan mendalam tentang pemain Liga Inggris, sehingga ia berpotensi mendatangkan beberapa di antaranya ke Paris di musim panas nanti.

Siapa saja bintang Liga Inggris yang bisa menyusul David de Gea ke Paris Saint-Germain? Berikut ini ulasannya: