FOOTBALL265.COM - Bek senior PSM Makassar, Abdul Rahman, merasa panas ketika melihat rekan setimnya berjuang di ajang Piala Menpora 2021.
Abdul Rachman bahkan mengaku bahwa kedua kakinya terasa gatal untuk bermain bersama Zulkifli Syukur cs. pada hajatan pramusim tersebut. Bek jangkung berpostur 1,89 meter ini diketahui masih dalam proses pemulihan cedera dan menargetkan untuk melakoni comeback di Liga 1 2021.
Beruntung, di saat dirinya absen, PSM Makassar berhasil melaju dari fase grup Piala Menpora 2021 dan bertemu PSIS Semarang di Babak 8 Besar.
"Pastinya sebagai pesepak bola saya sangat gatal melihat teman-teman semua bermain dan berjuang di lapangan," ungkap Abdul Rahman kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT, Kamis (8/4/21).
"Apalagi saya kan sudah setahun lebih tidak bermain sehingga menjadi motivasi untuk segera bangkit dari cedera," kata bek asal Kabupaten Sidrap ini menambahkan.
Selama Abdul Rahman absen di Piala Menpora 2021, pelatih PSM Makassar, Syamsuddin Batola, mengandalkan rekrutan anyar Erwin Gutawa yang diduetkan dengan Hasim Kipuw.