Bola Internasional

Euro 2020: Sindiran Tajam Pelatih Hungaria ke Ronaldo

Sabtu, 26 Juni 2021 10:54 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
© Tibor Illyes - Pool/Getty Images
Selebrasi pemain Portugal, Cristiano Ronaldo usai cetak gol penalti ke gawang Prancis di Euro 2020. Copyright: © Tibor Illyes - Pool/Getty Images
Selebrasi pemain Portugal, Cristiano Ronaldo usai cetak gol penalti ke gawang Prancis di Euro 2020.

FOOTBALL265.COM - Megabintang Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, mendapatkan sindiran yang tajam dari pelatih Hungaria, Marco Rossi.

Sindiran tajam tersebut terlontar dari mulut Rossi usai timnya gagal melaju ke babak 16 besar Euro 2020.

Seperti diketahui, Hungaria menempati posisi buncit dalam grup F di ajang Euro 2020 usai hanya meraih dua kali imbang dan sekali kalah.

Raihan tersebut sejatinya cukup mengejutkan, mengingat Hungaria berada satu grup dengan para mantan jawara, seperti Prancis, Portugal, hingga Jerman.

Usai tersingkir, Rossi pun buka-bukaan dengan mengatakan bahwa sosok Cristiano Ronaldo adalah pemain arogan.

Ucapannya itu terlontar saat Ronaldo mencetak gol penalti ke gawang Hungaria, dan merayakannya bagaikan mencetak sebuah gol di final.

"Ronaldo adalah juara yang hebat tetapi kadang-kadang dia bisa menjengkelkan," ucapnya dikutip dari Football Italia.

"Setelah penalti ke gawang kami, dia merayakan seolah-olah dia telah mencetak gol di final," tambahnya.

"Orang-orang memperhatikan hal-hal ini," tegasnya.