FOOTBALL265.COM - Meski namanya kini tengah meroket namun Federico Chiesa juga pernah diremehkan. Bahkan saat baru datang ke Juventus dari Fiorentina, ia dipandang sebelah mata oleh kiper legendaris Il Bianconeri, Gianluigi Buffon.
Buffon mengakui jika ia sempat tidak yakin dengan kemampuan Chiesa namun terbukti penilaiannya salah. Penjaga gawang gaek yang kini membela Parma tersebut justru terpukau dengan penampilan sang winger Italia di ajang Euro 2020.
"Saat ia baru tiba di Juventus aku tidak pernah berpikir jika Chiesa memang sebagus ini. Jujur aku meremehkannya," beber Buffon pada La Gazzetta dello Sport.
"Setelah satu musim bermain bersama aku kemudian paham tapi aku kaget dia bisa bermain di level setinggi Euro. Sepanjang turnamen ia tampil bak kesetanan,"
"Di final melawan Inggris tidak ada yang bisa meredamnya. Jika anda bisa melakukan apa yang Chiesa tunjukkan maka itu artinya anda seorang pemain top," tambah pemain 43 tahun yang menghabiskan 19 musim dan tampil di lebih dari 600 laga selama di Juventus tersebut.