FOOTBALL265.COM - Mantan tim yang pernah berlaga di Liga 1, Badak Lampung FC harus takluk dari Persekat Tegal di Liga 2 2021.
Kompetisi sepak bola kasta kedua Indonesia, Liga 2 2021 kembali bergulir menggelar dua pertandingan pada Senin (27/09/21) sore WIB masing-masig dari Grup B dan Grup C yakni Persekat Tegal vs Badak Lampung FC, dan Persijap Jepara vs Hizbul Wathan FC.
Pertandingan Persekat vs Badak Lampung FC bermain lebih awal pada pukul 16:00 WIB di Stadion Madya, Jakarta. Kedua tim tampil hati-hati di awal-awal babak pertama.
Beberapa peluang diciptakan oleh kedua tim baik Persekat ataupun Badak Lampung FC. Namun karena penyelesaian akhir yang buruk, membuat skor 0-0 tak berubah hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Persekat tanpa diduga tampil kesetanan. Tidak tanggung-tanggung tiga gol berhasil mereka ciptakan.
Masing-masing dari Agung Supriyanto menit ke-50, Suwardi menit ke-53 dan Soni Setiawan menit ke-87. Badak Lampung FC yang pernah mentas di Liga 1 2019, justru tampil sangat buruk.
Mereka hanya mampu mencetak satu gol melalui Muhammad Imran menit ke-80. Sayang, gol tersebut belum mampu membawa timnya meraih kemenangan. Skor 3-1 untuk kemenangan Persekat tak berubah.