FOOTBALL265.COM – Legenda Manchester United, Gary Neviille, menyoroti tingkah kekanak-kanakan Cristiano Ronaldo dan Bruno Fernandes yang ditunjukkan saat timnya kalah 4-2 melawan Leicester baru-baru ini.
Seperti rekan setim lainnya, Cristiano Ronaldo dan Bruno Fernandes tampaknya juga kecewa saat Setan Merah dihancurkan Leicester City di King Power Stadium dalam lanjutan Liga Inggris akhir pekan kemarin.
Kedua pemain asal Portugal tersebut menunjukkan kekesalannya dengan cara ‘melambaikan tangan’ dan berkata-kata kasar pada rekan satu timnya.
Gary Neville rupanya sangat terganggu dengan tingkah Ronaldo dan Fernandes. Sebab menurut Neville, Ronaldo dan Fernandes dengan bersikap seperti itu menimbulkan suasana negatif di dalam skuat.
“Saya melihat Ronaldo dan Fernandes di depan, seperti tidak ada,” ujar Neville kepada Sky Sports, melansir dari The Sun.
“Saya melihat mereka melambaikan tangan ke rekan satu tim, yang saya tidak suka, dan itu harus dihentikan,” tegasnya.
Melihat permainan pasukan Ole Gunnar Solskajer melawan The Foxes, Neville melihat semua lini seperti tidak terhubung satu sama lain. Tidak ada kekompakan.
Ronaldo bahkan sempat dipaksa Solskjaer tidak keluar lapangan dan masuk ke terowongan menysuul kekalahan tersebut demi menyapa fans Setan Merah dari jauh.