FOOTBALL265.COM - Berikut prediksi pekan kesembilan BRI Liga 1 2021-2022 antara PSM Makassar vs Tira-Persikabo di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (26/10/21) mulai pukul 15.15 WIB.
Laga nanti bertajuk duel dua klub pesakitan lantaran Pasukan Ramang maupun Laskar Pajajaran kompak menelan kekalahan pada pekan sebelumnya.
Armada Milomir Seslija tercomeback oleh Borneo FC sedangkan anak asuh Igor Kriushenko bertekuk lutut dihadapan Persita Tangerang, kedua klub kalah 1-2.
Oleh sebab itu, duel pada pekan kesembilan Liga 1 2021-2022 nanti dijadikan kedua kubu sebagai ajang untuk bangkit demi memperbaiki posisi di klasemen.
Terlebih lagi, PSM Makassar maupun Persikabo bisa menurunkan kekuatan penuhnya sehingga duel nanti dipastikan bakal berlangsung sangat ketat.
Kubu tuan rumah tentu sangat bertumpu pada Dutch Connection-nya, yakni Wiljan Pluim dan Anco Jansen plus Ilham Udin Armaiyn serta Yakob Sayuri di sektor depan.
Sementara itu, tim tamu berharap pada magis yang dimiliki oleh Ciro Alves dan Sergey Pushnyakov untuk memberikan umpan manja kepada penyerang Dimas Drajad.
Namun jika mengacu pada performa, PSM Makassar sedikit diunggulkan untuk memenangi laga di pekan kesembilan Liga 1 2021-2022 ketimbang Tora-Persikabo.
Prakiraan Pemain:
PSM Makassar (4-3-3): Hilmansyah; Zulkifli Syukur, Hasim Kipuw, Serif Hasic, Zikri Akbar; Sutanto Tan, Bektur Talgat Uulu, Wiljan Pluim; Anco Jansen, Azka Fauzi, Ilham Udin
Tira-Persikabo (4-3-3): Syahrul Trisna; Gilang Ginarsa, Veniamin Shumeyko, Andy Setyo, Rony Beroperay; Manahati Lestusen, Sergey Pushnyakov, Roni Sugeng; Hendra Bayauw, Dimas Drajad, Ciro Alves