FOOTBALL265.COM - Berikut rangkuman rumor transfer pemain yang hangat menjadi perbincangan dalam sehari terakhir. Mulai dari AC Milan pepet bintang Liga Prancis hingga Hakan Calhanoglu ke Manchester United.
Meski saga transfer musin panas belum dibuka, namun gosip tentang kepindahan pemain terus memanas. Bukan tanpa sebab, beberapa tim sudah mulai pasang kuda-kuda untuk mengamankan buruannya.
AC Milan misalnya. Klub asal Kota Mode tersebut rupanya tak cuma berniat menggaet Sven Botman. Lebih dari itu, I Rossoneri juga mengincar bintang Liga Prancis lain.
Dia adalah Maxime Esteve. Kabar dari Calciomercato membocorkan jika pemandu bakat Il Rossoneri memantau perkembangan bek Montpellier tersebut.
Esteve menggugah minat AC Milan berkat posturnya yang ideal untuk seorang bek tengah dan ia diberkahi tekhnik apik yang membuatnya nyaman menguasai bola.
Selain AC Milan pepet Maxime Esteve. Berikut rangkuman rumor transfer pemain yang hangat menjadi perbincangan dalam sehari terakhir.