Liga Indonesia

Liga 1: Terima Pinangan Dewa United, Eks PSIM dan Klub Eropa Punya Alasan Spesial

Selasa, 12 April 2022 16:21 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
© Dewa United
Sugeng Efendi, pemain baru Dewa United. Foto: Dewa United Copyright: © Dewa United
Sugeng Efendi, pemain baru Dewa United. Foto: Dewa United

FOOTBALL265.COM - Dewa United FC belum lama ini memperkenalkan dua wajah baru, yakni Sugeng Efendi dan Miftah Anwar Sani. Keduanya mengungkapkan alasan menerima pinangan tim Tangsel Warrior. 

Sugeng sangat antusias bergabung dengan Dewa United FC karena ada dua sosok yang membuatnya mantap memilih tim promosi itu untuk melanjutkan karier, yakni pelatih Nilmaizar dan Erick Ibrahim. 

Sugeng bisa reuni dengan Nilmaizar lantaran pelatih berlisensi AFC Pro itu pernah melatihnya di Persela Lamongan pada Liga 1 2018 lalu. 

"Tentu sangat senang bisa bergabung dengan Dewa United. Senang juga bisa bertemu kembali dengan coach Nil dan coach Erick (Ibrahim) yang dulu pernah melatih saya di Persela," ujar Sugeng Effendi.

Eks PSIM Yogyakarta itu punya target pribadi saat membela Dewa United FC. Sugeng bertekad membawa tim Tangsel Warrior finis di papan atas, sesuai target manajemen. 

"Saya pribadi sangat antusias karena musim ini akan bermain di Liga 1. Saya sudah siap secara fisik dan mental. Mudah-mudahan bisa memberikan kemampuan maksimal untuk tim ini," kata jebolan tim Bali United U-21 itu.

Sementara itu, Miftah Anwar Sani mengatakan mau terima tawaran Dewa United karena melihat keseriusan manajemen. Meski berstatus promosi, tim akuisisi Martapura FC itu sudah membangun training ground hingga mes untuk pemain. 

"Alhamdulillah pastinya saya bersyukur bisa bergabung dengan Dewa United FC. Semoga dengan datangnya saya kesini bisa membantu untuk sama-sama mengukir prestasi baik secara tim maupun personal," kata Miftah Anwar Sani.

"Saya terkesan dengan bagaimana manajemen dan tim pelatih menyampaikan keseriusan mereka membangun sebuah klub untuk berprestasi," imbuhnya.