FOOTBALL265.COM - Lanjutan babak perempat final Liga Champions leg kedua kembali mempertemukan duel Atletico Madrid dan Manchester City. Catat jadwal dan link live streaming untuk menontonnya.
Setelah pada leg pertama keduanya bermain di Etihad Stadium, kini giliran Atletico Madrid yang menjamu The Citizens di Wanda Metropolitano Stadium.
Anak asuh Josep Guardiola pada leg sebelumnya benar-benar berhasil menguasai pertandingan, meskipun De Bruyne dan kawan-kawan sempat merasa kesulitan untuk menjebol gawang Jan Oblak yang dijaga ketat oleh para punggawanya.
Baru setelah babak kedua, tepatnya pada menit 70, De Bruyne berhasil memanfaatkan dengan baik assist yang diberikan Foden. Gol tersebut juga menjadi gol satu-satunya yang terjadi dalam pertandingan tersebut.
Squad asuhan Simeone dalam pertandingan tersebut tercatat bahkan tidak dapat melesatkan satu pun tendangan tepat sasaran ke area gawang Ederson.
Di sisi lain, dalam lima laga sepak bola terakhir yang dijalani dalam seluruh kompetisi, keduanya memiliki catatan yang terlalu jomplang.
Atletico Madrid diketahui berhasil memenangkan tiga laga, sedangkan dua laga lainnya berakhir sebagai kekalahan bagi Los Rojiblancos.
Sementara itu, The Citizens tampil sedikit lebih baik dengan sama-sama memenangkan tiga laga, namun dua laga lainnya berakhir imbang tanpa pernah merasakan kekalahan.