FOOTBALL265.COM – Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, bisa menambah setidaknya tiga pemain lagi pada bursa transfer untuk bersaing dengan Liverpool di Liga Inggris musim 2022/2023.
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, memuji dirinya sendiri usai menghadapi pertarungan paling menegangkan di Liga Inggris musim 2021/2022.
Manchester City hampir saja kehilangan gelar juara, usai sempat tertinggal 0-2 dari Aston Villa di pertandingan pemungkas Liga Inggris musim ini.
Di pertandingan lain, Liverpool justru sulit mencetak gol saat melawan tim papan tengah, Wolverhampton Wanderers.
Namun demikian, Pep Guardiola mengaku bahwa selepas Liga Inggris usai, dirinya akan mengmbil kursus bermain golf di Barcelona untuk menghabiskan liburan.
Sembari berlibur, eks Barcelona ini kabarnya bakal memperkuat skuat Manchester City karena tahu Liverpool bisa menghalangi kesuksesannya pada musim depan.
Hal inilah yang menyebabkan Pep Guardiola meminta secara khusus kepada pimpinan Manchester City, Khaldoon Al-Mubarak untuk mendatangkan penyerang Norwegia, Erling Braut Haaland dari Borussia Dortmund.
Pep Guardiola sendiri berharap bahwa Haaland bisa membantu Manchester City berbicara lebih banyak di Liga Champions, tetapi sang penyerang bukanlah transfer terakhir pada bursa transfer musim panas 2022.
Pasalnya, seperti dilansir dari Daily Star, Manchester City akan kehilangan salah satu gelandang bertahannya, Fernandinho dan mungkin akan mendatangkan pemain sayap.
Nama pemain West Ham United, Declan Rice dan gelandang bertahan Leeds United, Kalvin Phillips masuk dalam daftar bersama dengan gelandang RB Leipzig, Konrad Laimer.